kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45931,36   3,72   0.40%
  • EMAS1.320.000 -0,38%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

UNS akan buka kampus di Jakarta, ada 2 prodi yang disiapkan


Selasa, 07 Desember 2021 / 14:12 WIB
UNS akan buka kampus di Jakarta, ada 2 prodi yang disiapkan


Reporter: Khomarul Hidayat | Editor: Khomarul Hidayat

KONTAN.CO.ID - SOLO. Universitas Sebelas Maret (UNS) Surakarta bersiap membuka kampus baru di Jakarta.

Rencana ini diungkapkan langsung Rektor UNS Prof. Jamal Wiwoho saat menghadiri Musyawarah Nasional (Munas) V Ikatan Keluarga Alumni (IKA) UNS yang dihelat di Ruang Sidang Senat Gedung Rektorat dr. Prakosa UNS, Minggu lalu (5/12).

“Mohon doanya UNS akan mencari kampus di Jakarta tahun 2022 mendatang,” ujar Jamal seperti dikutip dari website UNS, Senin (6/12).

Jamal menerangkan, pembukaan kampus baru UNS di Jakarta dimaksudkan untuk memfasilitasi alumni UNS di ibukota yang ingin studi lanjut pada jenjang S-2 dan S-3.

Baca Juga: 20 Kampus terbaik di Indonesi versi UniRank buat referensi SNMPTN 2022

Ia menambahkan, nantinya kampus baru UNS di Jakarta juga akan terbuka bagi masyarakat Jakarta dan sekitarnya yang ingin studi lanjut ke UNS tanpa perlu datang ke kota Surakarta.

UNS tidak akan main-main dalam merealisasikan rencana ini. Selain mencari lokasi yang cocok untuk pembukaan kampus baru, UNS juga menyiapkan anggaran sebesar Rp 50 miliar.

Wakil Rektor Bidang Perencanaan, Kerjasama, Bisnis, dan Informasi UNS, Prof. Sajidan menambahkan, anggaran Rp 50 miliar yang disiapkan sudah masuk dalam Rencana Kerja dan Anggaran Tahunan (RKAT) 2022 dan telah disetujui Majelis Wali Amanat (MWA) UNS.

“Rencana pembukaan kampus cabang Jakarta adalah bentuk kerja sama UNS dengan stakeholder yang ada di Jakarta, termasuk juga alumni yang ada di sana dan sekitarnya yang perlu akses pendidikan,” terang Sajidan.

Sajidan menyampaikan, kampus baru di Jakarta juga akan digunakan sebagai Kantor Perwakilan UNS. Tujuannya, untuk memfasilitasi kegiatan pendidikan, penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat.

“Di luar itu kami juga menawarkan suatu program kerja sama dengan PPATK yang akan segera ditandatangani, BPK, Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan, Kejaksaan Agung, dan juga stakeholder IKA UNS di Jakarta dan sekitarnya,” tambahnya.

Sebagai permulaan, UNS hanya akan membuka dua program studi (prodi), yaitu S-3 Ilmu Hukum dan S-3 Program Doktor Ilmu Ekonomi.

Dua prodi ini disiapkan UNS sebab memiliki banyak peminat dan kesiapannya telah matang. “Untuk lokasinya memang belum bisa saya sampaikan. Tapi, target UNS kampus baru di Jakarta akan terealisasi tahun 2022,” imbuh Sajidan.

Rencana pembukaan kampus baru UNS di Jakarta juga mendapat sambutan dan apresiasi dari Ketua Umum (Ketum) IKA UNS periode 2021-2025, Ir. Budi Harto.

Dalam keterangannya, Direktur Utama PT. Hutama Karya ini menilai, kampus baru UNS di Jakarta akan memberikan banyak manfaat bagi alumni UNS yang ingin kembali ke kampus tercinta untuk studi lanjut.

“Saya kira rencana itu sangat baik sekali dan akan sangat bermanfaat bagi kami alumni dan kesempatan pihak-pihak lain yang ingin studi lanjut juga di UNS,” imbuh Budi Harto. 

Baca Juga: 20 Kampus terbaik di Indonesi versi UniRank buat referensi SNMPTN 2022

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
EVolution Seminar Supply Chain Management on Sales and Operations Planning (S&OP)

[X]
×