kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45845,50   -13,12   -1.53%
  • EMAS1.333.000 -0,60%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Tom Lembong jadi Mendag, ini dia profilnya


Rabu, 12 Agustus 2015 / 14:07 WIB
Tom Lembong jadi Mendag, ini dia profilnya


Reporter: Havid Vebri | Editor: Havid Vebri

JAKARTA. Presiden Jokowi resmi merombak susunan kabinet kerja. Dari beberapa nama menteri baru, salah satunya adalah Thomas Trikasih Lembong yang menggantikan posisi Rahmat Gobel sebagai Menteri Perdagangan (Mendag).

Pria yang akrab di sapa Tom Lembong ini merupakan pengusaha dan memiliki gelar Bachelor of Arts dari Harvard University pada 1994 lalu. Dia juga sempat terpilih menjadi Young Global Leader (YGL) oleh World Economic Forum (WEF) pada 2008 lalu. Saat ini, Thomas Lembong menjabat sebagai CEO dan managing partner dari perusahaan investasi yaitu Quvat Capital.

Berdasarkan beberapa referensi, pengusaha muda ini juga sempat mengecap pengalaman bekerja di Deutsche Bank, Morgan Stanley dan Farindo Investments. Selain itu, selama dua tahun, Thomas Lembong juga sempat menjabat sebagai Division Head dan Senior Vice-President dari Indonesian Bank Restructuring Agency.

Dia juga merupakan pemilik galangan kapal di Batam yang baru-baru ini dikunjungi Presiden Jokowi. Dia juga merupakan pemilik Megablitz Cineplex

Munculnya nama Thomas Lembong menuai kritikan dari Chief Economist of Samuel Asset Management Lana Soelistianingsih. Menurutnya, Thomas Lembong belum memiliki kapabilitas untuk duduk sebagai Menteri Perdagangan. Padahal, urusan perdagangan belakangan sangat pelik disibukkan dengan berbagai macam kebijakan importasi.

Tugas Thomas sebagai Mendag tentu tak mudah. Berbagai persoalan diantaranya yaitu lonjakan harga daging sapi dan cabai akan langsung dihadapinya Thomas usai dilantik Presiden Jokowi sebagai Mendag.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU

[X]
×