kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45898,78   -24,72   -2.68%
  • EMAS1.319.000 0,00%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Satgas PEN realokasi anggaran, kesehatan dapat tambahan untuk persiapan vaksinasi


Rabu, 25 November 2020 / 16:11 WIB
Satgas PEN realokasi anggaran, kesehatan dapat tambahan untuk persiapan vaksinasi
ILUSTRASI. Wakil Menteri BUMN I Budi Gunadi Sadikin. ANTARA FOTO/Nova Wahyudi/pras.


Reporter: Abdul Basith Bardan | Editor: Herlina Kartika Dewi

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Satgas Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN) melakukan realokasi anggaran penanganan virus corona (Covid-19).

Dua sektor yang mendapatkan tambahan anggaran. Yakni sektor perlindungan sosial yang menjadi Rp 243,33 triliun dan sektor kesehatan yang sebelumnya Rp 87,55 triliun menjadi Rp 97,26 triliun.

"Kenaikan cukup besar di sektor kesehatan ini dikarenakan rencana kita untuk melakukan program vaksinasi," ujar Ketua Satgas PEN Budi Gunadi Sadikin saat konferensi pers, Rabu (25/11).

Budi menyampaikan bahwa upaya pencairan dana penanganan Covid-19 terus dilakukan. Hingga saat ini total dana yang telah digunakan mencapai 60,9% dari total anggaran.

Baca Juga: Jokowi: Covid-19 dan pemulihan ekonomi nasional masih menjadi pekerjaan besar

"Sampai dengan hari ini kita sudah berhasil mencairkan Rp 423,23 triliun atau 60,9% dari total pagu anggaran dari program PEN," terang Budi.

Secara rinci Budi menyampaikan serapan di sektor kesehatan sudah disalurkan Rp 36,69 triliun atau 40,81% dari pagu anggaran. Sementara di sektor insentif usaha sudah disalurkan Rp 44,82 triliun atau 37,16% dari pagu anggaran.

Sektor perlindungan sosial telah disalurkan Rp 203,6 triliun atau 86,88% dari pagu anggaran. Lebih lanjut untuk sektor UMKM sudah disalurkan Rp 97,05 triliun atau 84,53% dari pagu anggaran.

Penyaluran untuk sektor kementerian, lembaga dan pemerintah daerah telah mencapai angka Rp 36,06 triliun atau 54,66% dari anggaran. Sedangkan capaian terkecil yakni sektor pembiayaan korporasi sebesar 2 triliun atau 3,22% dari anggaran.

Selanjutnya: Serahkan DIPA 2021, Jokowi tekankan empat fokus ini di tengah pandemi Covid-19

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU

[X]
×