kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.533.000   18.000   1,19%
  • USD/IDR 16.199   95,00   0,58%
  • IDX 6.984   6,63   0,09%
  • KOMPAS100 1.040   -1,32   -0,13%
  • LQ45 817   -1,41   -0,17%
  • ISSI 212   -0,19   -0,09%
  • IDX30 416   -1,10   -0,26%
  • IDXHIDIV20 502   -1,67   -0,33%
  • IDX80 119   -0,13   -0,11%
  • IDXV30 124   -0,51   -0,41%
  • IDXQ30 139   -0,27   -0,19%

Puan Sebut Prabowo-Megawati Bisa Bertemu di Teuku Umar atau Hambalang


Kamis, 03 Oktober 2024 / 17:40 WIB
Puan Sebut Prabowo-Megawati Bisa Bertemu di Teuku Umar atau Hambalang
ILUSTRASI. Ketua DPR Puan Maharani menyampaikan pidato pengantar dalam Sidang Paripurna Pembukaan Masa Persidangan I DPR Tahun Sidang 2024?2025 di Gedung Nusantara, kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Jumat (16/8/2024). Puan Maharani bilang pertemuan antara Megawati dengan Prabowo bisa berlangsung di mana saja, entah di kediaman Megawati atau Prabowo.


Reporter: kompas.com | Editor: Tri Sulistiowati

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Ketua DPP PDI-P Puan Maharani mengungkapkan bahwa pertemuan antara Megawati Soekarnoputri dengan Prabowo Subianto bisa berlangsung di mana saja, entah di kediaman Megawati atau Prabowo. 

Menurut Puan, Prabowo dan megawati sama-sama ingin untuk bertemu sehingga lokasi pertemuan tidak menjadi masalah. 

“Bisa juga (di Teuku Umar), bisa juga di Kertanegara, bisa juga di Hambalang. Tidak ada masalah akan bertemu di mana saja,” ujar Puan kepada wartawan, Kamis (3/10/2024). 

Puan menyebutkan, pertemuan antara Prabowo dan Megawati tinggal menunggu waktu yang tepat. 

Ia menambahkan, menu makanan yang disajikan pada pertemuan Megawati dan Prabowo juga masih dipikirkan.

Puan menuturkan, pada pertemuan tahun 2019 lalu, Megawati memasak dan menyuguhkan nasi goreng untuk Prabowo yang berkunjung ke rumah Megawati di Jalan Teuku Umar, Menteng, Jakarta. 

Baca Juga: Soal Pertemuan Megawati-Prabowo, Jokowi: Saya Kira Baik, Komunikasi Bisa Tersambung

“Masih dipikirkan tapi waktu itu, Ibu Megawati yang memasak dan Pak Prabowo sangat menyukai. Jadi mungkin juga menu nasi goreng akan ada lagi,” pungkasnya. 

Sebelumnya, Ketua DPP PDI-P Said Abdullah mengatakan, pertemuan Megawati dan Prabowo bakal terlaksana sebelum pelantikan presiden dan wakil presiden terpilih pada 20 Oktober 2024. 

“Pertemuan Ibu Megawati dengan Bapak Prabowo selaku presiden terpilih momentumnya semakin dekat. Kira-kira menurut saya kalau pelantikan 20 Oktober, maka jauh sebelum tanggal 20 pertemuan itu akan terjadi,” kata Said. 

Prabowo pun berharap dapat bertemu dengan Megawati sebelum dilantik sebagai presiden. 

"Mudah-mudahan (bertemu Megawati sebelum pelantikan), mudah-mudahan,” kata Prabowo seusai menghadiri pelantikan Anggota DPR, MPR, DPD RI periode 2024-2029, Selasa (1/10/2024).

Baca Juga: Hashim Sebut Prabowo Sudah Menunggu Dua Tahun untuk Bertemu Megawati

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Puan Sebut Prabowo-Megawati Bisa Bertemu di Teuku Umar atau Hambalang", Klik untuk baca: https://nasional.kompas.com/read/2024/10/03/16265991/puan-sebut-prabowo-megawati-bisa-bertemu-di-teuku-umar-atau-hambalang.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective Bedah Tuntas SP2DK dan Pemeriksaan Pajak (Bedah Kasus, Solusi dan Diskusi)

[X]
×