kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45926,73   11,38   1.24%
  • EMAS1.325.000 0,00%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Pemerintah akan umumkan jadwal rekrutmen pegawai kontrak pekan ini


Rabu, 06 Februari 2019 / 10:18 WIB
Pemerintah akan umumkan jadwal rekrutmen pegawai kontrak pekan ini


Sumber: Kompas.com | Editor: Noverius Laoli

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pemerintah akan membuka penerimaan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (P3K) atau pekerja kontrak pemerintah tahun ini. Kepala Biro Humas Badan Kepegawaian Negara ( BKN) Mohammad Ridwan mengatakan, pengumuman rekrutmen P3K tersebut akan dilaksanakan beberapa hari lagi.

"Segera diumumkan. Mungkin Jumat (8/2/2019) ini," kata Ridwan saat dihubungi Kompas.com, Rabu (6/2).

Seperti diketahui, seleksi P3K atau pekerja kontrak pemerintah ini akan dilaksanakan dalam dua tahap. Ridwan menambahkan, seleksi tahap I hanya dilakukan untuk beberapa formasi, yaitu Eks-Tenaga Honorer Kategori (THK) 2 Guru, Eks-THK 2 Tenaga Kesehatan, Tenaga Harian Lepas (THL) Pertanian, dan Dosen Perguruan Tinggi Negeri (PTN) baru.

Terkait dengan jumlah formasi pada rekrutmen P3K tahap I tersebut, Ridwan menyampaikan, pengumuman akan disampaikan secara serentak pada hari yang sama. "Tunggu Jumat ya," ujar dia.

Informasi dari akun resmi Twitter BKN, @BKNgoid, saat ini tengah dilaksanakan koordinasi beberapa pihak terkait. Lembaga itu adalah BKN, Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PAN RB), Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemdikbud), Kementerian Pertanian (Kementan), Kementerian Kesehatan (Kemkes), Kementerian Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi (Kemristek Dikti), serta Kementerian Agama (Kemnag).

Ridwan mengimbau masyarakat untuk tidak mempercayai informasi yang disebarkan oleh pihak atau oknum yang tak bertanggung jawab. "Sekali lagi, tak ada yang bisa bantu meluluskan," ujar dia. Informasi resmi seputar rekrutmen P3K ini akan disampaikan melalui laman resmi dan media sosial instansi-instansi terkait. (Mela Arnani)

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Rekrutmen Pegawai Kontrak Pemerintah Akan Diumumkan Pekan Ini"

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
EVolution Seminar Practical Business Acumen

[X]
×