kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45913,59   -9,90   -1.07%
  • EMAS1.319.000 0,00%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Panglima TNI Jenderal Andika Tunjuk 5 Pangdam Baru, Ini Daftarnya


Senin, 24 Januari 2022 / 11:06 WIB
Panglima TNI Jenderal Andika Tunjuk 5 Pangdam Baru, Ini Daftarnya
ILUSTRASI. Panglima TNI Jenderal TNI Andika Perkasa


Sumber: Kompas.com | Editor: Yudho Winarto

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa menunjuk lima Panglima Komando Daerah Militer (Kodam) baru. Penunjukan tersebut berdasarkan Surat Keputusan Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa Nomor Kep 66/1/2022 tentang Pemberhentian dari dan Pengangkatan Dalam Jabatan di Lingkungan TNI, tertanggal 21 Januari 2022.

Pergantian Pangdam tersebut juga satu paket dengan pemberhentian dan pengangkatan jabatan di lingkungan TNI terhadap 323 perwira tinggi TNI lainnya. Dengan demikian, total keseluruhan terdapat 328 perwira tinggi TNI yang diberhentikan dan diangkat dalam jabatan di lingkungan TNI.

Adapun daftar lima Pangdam baru tersebut meliputi, pertama Mayjen Sonny Aprianto yang sebelumnya menjabat Deputi III Bidang Kontra Intelijen Badan Intelijen Negara menjadi Pangdam IX/Udayana.

Sonny menggantikan Pangdam IX/Udayana sebelumnya, Mayjen Maruli Simanjuntak yang kini menjabat Panglima Komando Cadangan Strategis Angkatan Darat (Pangkostrad).

Kedua, Inspektur Komando Pembina Doktrin, Pendidikan dan Latihan Tentara Nasional Indonesia Angkatan Darat (Kodiklatad), Mayjen Gabriel Lema yang dipercaya menjadi Pangdam XVIII/Kasuari.

Gabriel Lema menggantikan Pangdam XVIII/Kasuari sebelumnya, Mayjen I Nyoman Cantiasa yang kini menjadi Panglima Komando Gabungan Wilayah Pertahanan III (Pangkogabwilhan III).

Baca Juga: Mayjen TNI Maruli Simanjuntak Jadi Pangkostrad

Ketiga, Komandan Jenderal Komando Pasukan Khusus (Danjen Kopassus) Mayjen Teguh Muji Angkasa kini menjadi Pangdam XVII/Cendrawasih.

Jabatan baru ini menggantikan Pangdam XVII/Cendrawasih sebelumnya, Mayjen Ignatius Yogo Triyono yang kini menjadi Komandan Kodiklatad.

Keempat, Panglima Divisi Infanteri (Pangdivif) 2/Kostrad Mayjen Andi Muhammad yang ditunjuk menjadi Pangdam XIV/Hasanuddin.

Andi Muhammad menggantikan Pangdam XIV/Hasanuddin sebelumnya, Mayjen Mochamad Syafei Kasno yang kini menjadi dosen tetap di Universitas Pertahanan di bawah Kementerian Pertahanan.

Kelima, Mayjen Kunto Arief Wibowo, dari Pangdivif 3 Kostrad menjadi Pangdam III/Siliwangi. Kunto menggantikan Pangdam III/Siliwangi sebelumnya, Mayjen Agus Subianto yang kini menjadi Wakil Kepala Staf Angkatan Darat (Wakasad).

Penulis : Achmad Nasrudin Yahya

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Ini Daftar 5 Pangdam Baru yang Ditunjuk Panglima Andika"

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
EVolution Seminar Supply Chain Management on Sales and Operations Planning (S&OP)

[X]
×