Reporter: Lailatul Anisah | Editor: Noverius Laoli
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat kunjungan wisatawan manca negara (wisman) pada Mei 2024 mencapai 1.145.499 kunjungan. Jumlah ini naik 7,36% dibandingkan bulan sebelumnya dan meningkat 20,11% jika dibanding Mei tahun lalu.
Plt Sekretaris Utama BPS, Imam Machdi, mengatakan tingkat kunjungan wisman ini sudah semakin mendekati level sebelum pandemi di tahun 2019. Bahkan, jumlah ini menjadi rekor tertinggi kunjungan wisman sejak pandemi berlangsung pada Mei 2019.
"Tingkat kunjungan wisman semakin mendekati level sebelum pandemi di 2019," jelas Imam dalam konferensi pers, Senin (1/7).
Baca Juga: BPS: 1,14 Juta Wisman Masuk ke Indonesia pada Mei 2024
Secara rinci, ia menyebutkan dari total kunjungan sebanyak 1.145.499 wisman ini, sebanyak 987.700 kunjungan melalui pintu utama, sementara sisanya masuk melalui pintu perbatasan.
Secara kumulatif, total kunjungan wisman dari Januari hingga Mei 2024 telah mencapai 5.244.213 kunjungan, atau meningkat 23,78% dibandingkan periode yang sama tahun 2023.
Pada Mei 2024 ini, kunjungan wisman terbanyak masih berasal dari Malaysia yaitu menvacai 200.100 kunjungan, diikuti Australia dengan 137.200 kunjungan dan Singapura sebesar 111.000 kunjungan.
Baca Juga: 7 Tempat Wisata di Jakarta Selatan yang Menarik, Coba ke Kebun Binatang Ragunan
"Kunjungan wisman dari Malaysia mengalami peningkatan sebesar 17,24% secara bulanan, dan secara tahunan naik 18,26%,” ujarnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News