kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.520.000   12.000   0,80%
  • USD/IDR 15.880   50,00   0,31%
  • IDX 7.196   54,65   0,77%
  • KOMPAS100 1.104   9,46   0,86%
  • LQ45 877   10,80   1,25%
  • ISSI 221   0,74   0,34%
  • IDX30 449   6,10   1,38%
  • IDXHIDIV20 540   5,33   1,00%
  • IDX80 127   1,26   1,00%
  • IDXV30 135   0,57   0,43%
  • IDXQ30 149   1,56   1,06%

Kemhub prediksi puncak arus mudik dengan kereta api pada 31 Mei


Sabtu, 25 Mei 2019 / 10:30 WIB
Kemhub prediksi puncak arus mudik dengan kereta api pada 31 Mei


Sumber: Kompas.com | Editor: Herlina Kartika Dewi

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kementerian Perhubungan (Kemhub) melalui Ditjen perkeretaapian memprediksi puncak arus mudik pada lebaran tahun 2019 yang menggunakan jasa angkutan kereta api jatuh pada tanggal 31 Mei. 

Sementara, Arus mudik Angkutan Lebaran tahun 2019 Kemenhub memprediksi akan terjadi sejak tanggal 29 Mei 2019 sampai 4 Juni 2019. 

"Arus mudik Angkutan Lebaran Tahun 2019 diprediksi mulai tanggal 29 Mei 2019 sampai dengan 4 Juni 2019, dengan prediksi puncak arus mudik pada hari Jumat, 31 Mei 2019," kata Direktur Jenderal Perkeretaapian Zulfikri di Jakarta, Jumat (24/5). 

Sedangkan, Kemhub memperkirakan arus balik lebaran tahun 2019 akan dimulai tanggal 7 sampai 13 Juni. 

"Kalau arus balik Angkutan Lebaran Tahun 2019 diprediksi mulai tanggal 7 sampai 13 Juni 2019, dengan prediksi puncak arus balik pada hari Minggu, 9 Juni 2019," papar Zulfikri. 

Untuk memudahkan arus mudik dan arus balik kata Zulfikri, pihaknya telah menyiapkan sarana maupun prasarana kereta api. 

"Kita sudah persiapkan sarana prasarana, yaitu perjalanan KA inspeksi, Rampcheck SPM, Ramcheck sarana, inspeksi keselamatan, dan ketersediaan posko. Itu semua kita lihat," kata Zulfikri. 

Dengan adanya sejumlah persiapan ini, Zulfikri berharap mudik lebaran tahun 2019 bisa berjalan aman dan lancar meski adanya lonjakan penumpang saat arus mudik maupun arus balik. 

"Sesuai dengan temanya "Mudik Bareng Asyik Lancar", semoga mudik lebaran tahun ini bisa berjalan lancar dan selamat sampai tujuan dengan segala fasilitas yang telah dilengkapi ditjen perkeretaapian," harap Zulfikri. (Fika Nurul Ulya)

Artikel ini telah tayang di Kompas.com berjudul: "Kemenhub Prediksi Puncak Arus Mudik dan Arus Balik Kereta Api"

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Working with GenAI : Promising Use Cases HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective

[X]
×