kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45935,34   -28,38   -2.95%
  • EMAS1.321.000 0,46%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Kemenhub kerek anggaran subsidi tol laut hingga 96% menjadi 436 miliar tahun depan


Jumat, 01 November 2019 / 19:17 WIB
Kemenhub kerek anggaran subsidi tol laut hingga 96% menjadi 436 miliar tahun depan
ILUSTRASI. Petugas mengambil gambar persiapan peresmian di pelabuhan yang berada di kawasan industri terpadu Java Integrated Industrial and Ports Estate (JIIPE), Gresik, Jawa Timur, Kamis (8/3). Kunjungan tersebut dalam rangka meninjau kesiapan peresmian JIIPE yang


Reporter: Lidya Yuniartha | Editor: Noverius Laoli

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kementerian Perhubungan (Kemenhub) menganggarkan Rp 436 miliar untuk subsidi tol laut pada 2020. Anggaran tersebut meningkat 96% dari anggaran tahun lalu yang sekitar Rp 222 triliun.

"Tahun ini disediakan Rp 222 miliar, tetapi kita gunakan efisiensi dari berbagai sumber lain, sehingga tahun ini sudah mencapai sekitar Rp 300 miliar," ujar Direktur Lalu Lintas dan Angkutan Laut Kementerian Perhubungan Wisnu Handoko, Jumat (1/11).

Baca Juga: Fokus kembangkan properti di Jabodetabek, ini produk teranyar WIKA Realty

Wisnu menerangkan, anggaran subsidi tol laut  yang melonjak di tahun mendatang dikarenakan adanya penambahan trayek tol laut.

Pada 2020, selain membuka lelang untuk BUMN, pemerintah akan memberikan kesempatan kepada swasta. Ada sekitar enam trayek yang akan dibuka untuk swasta.

Rencananya, lelang untuk swasta akan dibuka mulai pertengahan November tahun ini. "Ini dengan lelang tidak mengikat supaya lebih cepat," kata Wisnu.

Baca Juga: Kapal di bawah 5.000 GT tidak diizinkan berlayar di Merak-Bakauheni

Salah satu penambahan trayek tol laut dilakukan di Jawa bagian Selatan. Penambahan tersebut dilakukan supaya perekonomian di wilayah Jawa bagian Selatan bertumbuh.

Nantinya rutenya adalah Cilacap, Bali, Parigi dan ke Pacitan. Dengan begitu, di 2020 akan ada 26 trayek tol laut.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU

[X]
×