kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.520.000   12.000   0,80%
  • USD/IDR 15.880   50,00   0,31%
  • IDX 7.196   54,65   0,77%
  • KOMPAS100 1.104   9,46   0,86%
  • LQ45 877   10,80   1,25%
  • ISSI 221   0,74   0,34%
  • IDX30 449   6,10   1,38%
  • IDXHIDIV20 540   5,33   1,00%
  • IDX80 127   1,26   1,00%
  • IDXV30 135   0,57   0,43%
  • IDXQ30 149   1,56   1,06%

Ini 5 miliarder Indonesia yang kaya raya berkat sawit


Selasa, 30 Juni 2020 / 10:55 WIB
Ini 5 miliarder Indonesia yang kaya raya berkat sawit
ILUSTRASI. Ilustrasi perkebunan sawit. KONTAN/Baihaki/1/6/2020


Sumber: Kompas.com | Editor: Barratut Taqiyyah Rafie

2. Anthony Salim 

Anthony Salim tak hanya dikenal dengan produk mie instan mereka, Indomie. Kelapa sawit juga jadi penyumbang pundi-pundi kekayaan Grup Salim. Bisnis kelapa sawit Anthony Salim dijalankan lewat perusahaannya Indofood Agri Resources Ltd. 

Perusahaan sawit lain di bawah Grup Salim antara lain PT Perusahaan Perkebunan London Sumatra Indonesia Tbk (LSIP) dan PT Salim Ivomas Pratama Tbk (SIMP). Generasi kedua keluarga Salim itu juga beberapa dinobatkan Forbes Indonesia sebagai orang terkaya di Indonesia dengan kekayaan US$ 5,3 miliar atau sekitar Rp 76 triliun. 

Baca Juga: Jual rumah mewah ke miliarder China, Elon Musk untung 70%

Dalam beberapa tahun ke belakang, Grup Salim juga mengakuisisi banyak perusahaan kelapa sawit, sehingga luas kebun sawit yang dikelolanya semakin besar. 

3. Ciliandra Fangiono 

Ciliandra Fangiono sempat beberapa kali masuk daftar orang terkaya di Indonesia versi Majalah Forbes dengan usia yang terbilang sangat muda. Di usianya yang baru 44 tahun, Ciliandra menempati posisi ke-23 orang terkaya Indonesia dengan usia paling muda pada tahun 2019 lalu dengan kekayaan Rp 19,3 triliun. Sumber kekayaan terbesarnya berasal dari perkebunan sawit. 

Baca Juga: Miliarder AS pelit beri donasi untuk corona, ini hasil surveinya

Dia merupakan generasi kedua yang mewarisi perusahaan sawit dari ayahnya, Martias. Ciliandra merupakan CEO First Resources Ltd, perusahaan yang tercatat di bursa efek Singapura yang banyak menguasai ratusan ribu hektar lahan sawit di Indonesia. 

First Resources sendiri dirintis ayahnya sejak dua dekade silam. Perusahaan ini memiliki puluhan pabrik pengolahan sawit yang banyak tersebar di Sumatera dan Kalimantan. 



TERBARU
Kontan Academy
Working with GenAI : Promising Use Cases HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective

[X]
×