kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.846.000   69.000   3,88%
  • USD/IDR 16.804   66,00   0,39%
  • IDX 6.254   286,04   4,79%
  • KOMPAS100 892   48,19   5,71%
  • LQ45 707   37,74   5,64%
  • ISSI 193   7,28   3,92%
  • IDX30 373   19,75   5,60%
  • IDXHIDIV20 451   19,32   4,47%
  • IDX80 101   5,64   5,89%
  • IDXV30 106   4,60   4,54%
  • IDXQ30 123   5,40   4,59%

Inflasi tahun ini diprediksi di bawah 4,6%


Jumat, 12 Oktober 2012 / 15:05 WIB
ILUSTRASI. Logo Visa pada kartu kredit. REUTERS/Dado Ruvic/Illustration


Reporter: Anna Suci Perwitasari |

JAKARTA. Bank Indonesia (BI) meramal, inflasi di akhir 2012 dapat di bawah 4,6%. Penerawangan ini dilatarbelakangi rekam jejak yang ada.

"Kalau melihat data September, memang inflasi cenderung bias ke bawah," terang Direktur Eksekutif Ekonomi dan Kebijakan Moneter BI Perry Warjiyo di Jakarta, Jumat (12/10).

Menurutnya, Prediksi tersebut cukup mendasar mengingat dalam tiga bulan ke depan tidak ada kebijakan ekstrem yang akan diambil meskipun pertumbuhan ekonomi lebih rendah dari harapan awal. Soal ekonomi, seperti diketahui, BI telah merevisi laju pertumbuhan menjadi 6,3% dari sebelumnya yang 6,4%.

Kembali ke inflasi, pada 2013 BI melihat indeks harga konsumen (IHK) tersebut merangkak ke titik 4,8%.

“Kenaikan tarif dasar listrik belum dihitung. Jika kenaikan tarif listrik dihitung, maka laju inflasi ada di kisaran 5,05%,” ulasnya.

Meski demikian, pertumbuhan ekonomi tahun depan diyakini lebih tinggi dibandingkan tahun ini yaitu antara 6,3% hingga 6,7%.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU

[X]
×