Reporter: Benedicta Prima | Editor: Yudho Winarto
"Pertumbuhan ekonomi sudah tidak bisa terlalu agresif. Ekspor sudah tidak bisa diharapkan. Yang kedua dari sisi belanja masyarakat sudah agak soft karena Lebaran sudah lewat dan pengaruh pasca Pilpres kemarin," jelasnya.
Menurut Aldian, jika pemerintah ingin ekonomi tumbuh lebih kencang, saat ini satu-satunya celah adalah mendongkrak investasi. Berbagai kebijakan yang dibuat untuk mendongkrak investasi, seperti insentif pajak dan reformasi pekerja juga harus dikerjakan lebih cepat.
"Dari hasil Global Competitiveness Report, Indonesia masih ketinggalan dari dua sisi, yaitu soal market yang kurang fleksibel dan dari sisi human quality. Dua hal itu kalau bisa diselesaikan lebih cepat, kemungkinan bisa mendongkrak investasi," jelas Aldian.
Baca Juga: Harga emas terus melaju didorong kekhawatiran tentang resesi ekonomi global
Selain dua hal tersebut, Aldian juga menjelaskan bahwa ada beberapa faktor yang bisa menarik minat investor. Antara lain kestabilan kondisi ekonomi makro, terjaganya pertumbuhan daya beli, dan stabilnya biaya logistik.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News