kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.504.000   5.000   0,33%
  • USD/IDR 15.935   0,00   0,00%
  • IDX 7.246   -68,22   -0,93%
  • KOMPAS100 1.110   -11,46   -1,02%
  • LQ45 880   -11,76   -1,32%
  • ISSI 222   -0,92   -0,41%
  • IDX30 452   -6,77   -1,48%
  • IDXHIDIV20 545   -7,80   -1,41%
  • IDX80 127   -1,32   -1,03%
  • IDXV30 136   -1,06   -0,77%
  • IDXQ30 150   -2,29   -1,50%

BPS: Perilaku anti korupsi meningkat pada tahun 2020


Senin, 15 Juni 2020 / 12:49 WIB
BPS: Perilaku anti korupsi meningkat pada tahun 2020
ILUSTRASI. Warga menandatangani petisi saat berpartisipasi dalam aksi simpatik anti korupsi di area Car Free Day, Bundaran HI, Jakarta, Minggu (22/5/2016). Aksi yang digelar oleh Mahasiswa Universitas Indonesia tersebut mengajak masyarakat untuk menjauhkan diri dari


Reporter: Venny Suryanto | Editor: Noverius Laoli

KONTAN.CO.ID -  JAKARTA. Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat Indeks Perilaku Anti Korupsi (IPAK) menunjukkan peningkatan dibandingkan dengan tahun 2019.

Hal ini ditunjukkan dengan adanya data pada BPS yang menunjukkan IPAK 2020 sebesar 3,84 pada skala 0 - 5. Angka ini naik 0,14 point dibandingkan dengan IPAK tahun 2019 yang berada di level 3,70.

Baca Juga: Polisi buka lowongan kerja 10.275 , simak seleksi penerimaan Bintara Polri 2020

Kepala BPS, Suhariyanto menyampaikan, dalam Sasaran Pokok Pembangunan Nasional RPJMN 2020-2024 Bidang Penegakan Hukum menyebutkan bahwa Target IPAK pada 2020 adalah sebesar 4,00 dan 2024 sebesar 4,14 dari skala 0-5.

“Ini bagus meningkat karena mengalami perbaikan pada IPAK pada tahun 2020, peningkatan ini terjadi karena pelayan publik yang jauh lebih bagus sehingga indeks pengalaman yang berkaitan dengan publik menunjukkan perbaikan,” Katanya dalam konferensi daring, Senin (15/6).

Jika dilihat pada data indeks pengalaman terkait prilaku anti korupsi, BPS mencatat adanya kenaikan dari 3,65 menjadi 3,91 pada indeks pengalaman publik.

Baca Juga: Pemerintah optimistis skor indeks korupsi membaik signifikan tahun ini



TERBARU
Kontan Academy
Kiat Cepat Baca Laporan Keuangan Untuk Penentuan Strategi dan Penetapan Target KPI Banking and Credit Analysis

[X]
×