Reporter: Fahriyadi | Editor: Asnil Amri
JAKARTA. Kepala Badan Penanggulan Lumpur Sidoarjo (BPLS), Sunarso mengklaim, PT Minarak Lapindo Jaya (MLJ) telah menggelontorkan anggaran Rp 8 triliun untuk mengatasi semburan lumpur Lapindo di Sidoarjo.
"Mereka (MLJ) sudah mengeluarkan Rp 8 triliun sejak pertama kali lumpur itu keluar," ujar Sunarso, Kamis (20/6). Kendati begitu, ia memastikan kewajiban MLJ untuk menangani masalah sosial di wilayah terdampak senilai Rp 3,8 triliun.
Dari jumlah dana yang digelontorkan tersebut, pihak MLJ masih belum melunasi kewajibannya sebesar Rp 783 miliar. Menurut Sunarso, MLJ menjanjikan segera melunasinya. Ketika ditanya, apakah anggaran BPLS sama dengan yang dikeluarkan MLJ, Sunarso membantahnya.
Ia bilang, sejauh ini, pihak BPLS bertanggung jawab pada area luar peta terdampak dengan nilai tanggungan Rp 3,6 triliun.
Pria yang masa jabatannya habis pada tahun 2017 ini bilang, anggaran APBN untuk BPLS pada tahun-tahun mendatang turun. Hal itu dikarenakan, tahun ini dan tahun depan proses jual beli tanah dan bangunan baik di dalam ataupun di luar peta terdampak bisa diselesaikan seluruhnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News