kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.986.000   17.000   0,86%
  • USD/IDR 16.835   40,00   0,24%
  • IDX 6.679   65,44   0,99%
  • KOMPAS100 965   12,40   1,30%
  • LQ45 750   8,15   1,10%
  • ISSI 212   1,80   0,86%
  • IDX30 390   4,00   1,04%
  • IDXHIDIV20 468   2,84   0,61%
  • IDX80 109   1,41   1,31%
  • IDXV30 115   1,81   1,60%
  • IDXQ30 128   1,06   0,84%

Besok, Komjen Sutarman akan dilantik jadi Kapolri


Kamis, 24 Oktober 2013 / 21:39 WIB
Besok, Komjen Sutarman akan dilantik jadi Kapolri
ILUSTRASI. Promo Traveloka TTM s.d 26 Juni, Dapatkan Diskon Tiket Kereta Api s.d Rp50.000


Reporter: Noverius Laoli | Editor: Dikky Setiawan

JAKARTA. Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) dijadwalkan akan melantik Komisaris Jenderal (Komjen) Sutarman menjadi Kepala Kepolisian (Kapolri) menggantikan Jenderal (Pol) Timur Pradopo yang akan pensiun pada Januari 2014 mendatang.

Berdasarkan jadwal yang diterima KONTAN, pelantikan Sutarman akan dilangsungkan di Istana Negara. Presiden akan mengambil sumpahnya pada pukul 15.00 WIB, besok, Jumat (25/10). Pelantikan Sutarman akan dihadiri oleh Wakil Presiden Boediono, dan Menteri Kabinet, para petinggi lembaga negara dan petinggi kepolisian.

Seperti diketahui, DPR akhirnya menyetujui Sutarman menjadi Kapolri setelah melakukan fit and proper test atau uji kepatutan dan kelayakan.

Sutarman dinilai bisa menjadi orang nomor satu di korps Bhayangkara tersebut. Sutarman diajukan oleh Presiden SBY sebagai calon tunggal kapolri baru ke Senanyan.

Menurut SBY, Sutarman merupakan calon yang diusulkan dari Kompolnas dan Kapolri. Selain itu, berdasarkan pertimbangannya, Sutarman sudah berpengalaman dan termasuk perwira senior di kepolisian.

SBY berharap Sutarman bisa melakukan konsolidasi internal di tubuh kepolisian untuk mengamankan pemilihan umum tahun 2014 mendatang.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Supply Chain Management on Practical Inventory Management (SCMPIM) Negotiation Mastery

[X]
×