Reporter: Syamsul Ashar | Editor: Syamsul Azhar
Menurut Wiku kematian pasien corona di Indonesia pada bulan Juli merupakan tingkat kematian pasien corona paling banyak selama Pandei corona di Indonesia.
"Sepanjang bulan Juli ini total kematian pasien corona di Indonesia mencapai 30.286 dalam sebulan terakhir. Angka ini tertinggi dibandingkan dengan kematian pasien corona pada bulan Juni 2021 sebanyak 7.913 kematian," kata Guru Besar Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Indonesia ini.
Berdasarkan pantauan Kementerian Kesehatan ada beberapa provinsi yang mencatatakan kenaikan kematian pasien corona di Indonesia yang secara mingguan cukup tinggi, terutama yang berasal dari lima provinsi di luar Pulau Jawa dan Pulau Bali.
Peringkat tertinggi kematian pasien corona di Indonesia, berasal dari Provinsi Jawa Tengah, dengan kematian dalam sehari pada Kamis (29/7) sebanyak 679 orang.
Peringkat kedua kematian pasien corona di Indonesia, berasal dari Provinsi Jawa Timur, dengan kematian dalam sehari pada Kamis (29/7) sebanyak 337 orang.
Baca Juga: UPDATE tes corona di Indonesia, Kamis (29/7) sebanyak 262.954 spesimen
Peringkat ketiga kematian pasien corona di Indonesia, berasal dari Provinsi Jawa Barat, dengan kematian dalam sehari pada Kamis (29/7) sebanyak 210 orang.
Peringkat keempat kematian pasien corona di Indonesia, berasal dari Provinsi Lampung, dengan kematian pasien corona dalam sehari pada Kamis (29/7) sebanyak 92 orang.
Peringkat kelima kematian pasien corona di Indonesia, berasal dari Provinsi Kalimantan Timur, dengan kematian pasien corona dalam sehari pada Kamis (29/7) sebanyak 85 orang.
Meskipun demikian dari jumlah, kematian pasien corona di Indonesia secara mingguan, penyumbang terbesar saat ini berasal dari Jawa Tengah, Jawa Timur dan DKI Jakarta.
"Tapi perlu diwaspadai kenaikan kematian pasien corona Indonesia khususnya di Provinsi Kalimantan Timur, Riau, Sulawesi Selatan, Kalimantan tengah, dan Sumatra Selatan," katanya.
SELANJUTNYA>>>