Reporter: Martina Prianti | Editor: Edy Can
JAKARTA. Masa panen telah tiba. Menteri Pertanian Suswono mengungkapkan, ada dua juta hektare sawah siap panen pada bulan ini dan September mendatang.
Rinciannya, seluas 1,1 juta hektare akan panen pada bulan ini dan sisanya pada September mendatang. Suswono menjelaskan, setiap hektare sawah akan menghasilkan 5 ton gabah. Sehingga, dia memperkirakan bakal ada 10 juta ton gabah kering panen.
Bila panen ini berhasil, Suswono mengatakan, jumlah beras yang masuk bisa mencapai 38 juta ton hingga 39 juta ton. "Dengan jumlah itu maka ada surplus sekitar 5,5 juta ton dari kebutuhan dalam negeri yang hanya 34 juta ton," kata Suswono, Rabu (18/8).
Menteri Koordinator Perekonomian Hatta Rajasa menambahkan, pemerintah akan mewaspadai perubahan cuaca untuk menjamin stok pangan. Dia mengatakan, rantai distribusi akan terganggu akibat perubahan cuaca ini.
Secara keseluruhan, Hatta menyatakan harga bahan makanan masih cenderung stabil meski harga daging cenderung tinggi. "Dibandingkan dengan bulan lalu ada kenaikan tapi ini sifatnya masih stabil bahkan ada yang menurun seperti cabai dan bawang," ujarnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News