kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45920,31   -15,20   -1.62%
  • EMAS1.347.000 0,15%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Penyaluran transfer ke daerah dan dana desa hingga November 2020 capai Rp 748 triliun


Senin, 28 Desember 2020 / 20:42 WIB
Penyaluran transfer ke daerah dan dana desa hingga November 2020 capai Rp 748 triliun
ILUSTRASI. Wakil Menteri Keuangan Suahasil Nazara?saat rapat kerja dengan DPR RI.


Reporter: Venny Suryanto | Editor: Handoyo .

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kementerian Keuangan (Kemenkeu) mencatat, sampai dengan akhir November 2020 realisasi penyaluran transfer ke daerah dan dana desa (TKDD) mencapai Rp 748,0 triliun.

Wakil Menteri Keuangan, Suahasil Nazara mengatakan jumlah realisasi tersebut setara dengan 97,9% dari pagu anggaran pendapatan dan belanja negara (APBN) di dalam Perpres 72/2020 yang sebesar Rp 763,9 triliun. 

Adapun pertumbuhan realisasi ini juga lebih rendah 0,7% dibandingkan periode yang sama di tahun 2019 yang sekitar Rp 752,9 triliun. “Realisasi penyaluran TKDD terkoreksi 0,7% secara year on year (yoy) dibandingkan tahun lalu,” jelas Wakil Menkeu dalam konferensi pers APBN KiTa secara daring, Senin (28/12). 

Suahasil juga merinci realisasi transfer ke daerah (TKD) mencapai Rp 682,9 triliun atau sekitar 98,6% dari total pagu sebesar Rp 692,7 triliun. 

Adapun realisasi TKD terdiri atas Dana Perimbangan sebesar Rp 647,2 triliun atau 99,1% dari pagu APBN-Perpres 54/2020 sebesar Rp 653,4 triliun, Dana Insentif Daerah (DID) sebesar Rp 17,8 triliun atau 96,1% dari pagu Rp 18,5 triliun, serta Dana Otonomi Khusus (Otsus) dan Dana Keistimewaan DIY Rp 18 triliun atau setara 86,2% dari pagu senilai Rp 20,9 triliun.

Baca Juga: Sri Mulyani: Kementerian dan lembaga segera tuntaskan pencairan anggaran belanja

Realisasi dari dana perimbangan pada periode ini masih mengalami kontraksi sebesar 2,3% dari tahun sebelumnya yang sebesar Rp 662,6 triliun. Tak hanya itu, beberapa komponen dari dana perimbangan seperti dana transfer umum juga mengalami penurunan yang signifikan. 

Wakil Menkeu mengatakan realisasi Dana Transfer Umum sampai dengan November 2020 mencapai Rp 475,5. Jumlah ini mengalami kontraksi 4,1% dari realisasi tahun sebelumnya yang mencapai Rp 496,1 triliun.

Penurunan tersebut juga dipicu oleh turunnya realisasi DAU yang sebesar Rp 381,6 triliun atau 99,3% dari pagu Rp 384,4 triliun yang lebih rendah dibanding tahun lalu yang mencapai Rp 420,8 triliun. 

Sementara itu, realisasi Dana Transfer Khusus  mencapai Rp 171,6 triliun atau 94% dari pagu APBN-Perpres 72/2020 sebesar Rp 182,6 triliun. Realisasi ini tumbuh 3,1% yoy dibanding tahun 2019 yang sebesar Rp 166,5 triliun

Adapun realisasi dana desa hingga dengan akhir November 2020 sudah mencapai Rp 65,1 triliun atau setara dengan 91,4% dari pagu APBN-Perpres 72/2020 sebesar Rp 71,2 triliun. Jumlah ini mengalami peningkatan 13,7% dibandingkan dengan tahun lalu, yaitu senilai Rp 57,2 triliun.

Selanjutnya: Pemerintah pusat intervensi kebijakan PDRD, ini kata Indef

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU

[X]
×