kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45920,31   -15,20   -1.62%
  • EMAS1.345.000 0,75%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Survei BI: Kegiatan usaha membaik di kuartal II-2019


Kamis, 11 Juli 2019 / 12:18 WIB
Survei BI: Kegiatan usaha membaik di kuartal II-2019


Reporter: Yusuf Imam Santoso | Editor: Herlina Kartika Dewi

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Bank Indonesia (BI) melaporkan hasil Survei Kegiatan Dunia Usaha (SKDU) yang menunjukkan kegiatan usaha pada kuartal II-2019 membaik dibandingkan dengan kegiatan usaha pada kuartal sebelumnya.

Hal ini tercermin dari Saldo Bersih Tertimbang (SBT) sebesar 19,17%, lebih tinggi dari 8,65% pada kuartal I-2019. Peningkatan kegiatan usaha terutama terjadi pada sektor perdagangan, hotel dan restoran dan sektor industri pengolahan, didorong oleh peningkatan permintaan domestik.

Sejalan dengan peningkatan kegiatan usaha, rata-rata kapasitas produksi terpakai dan penggunaan tenaga kerja pada kuartal II-2019 juga meningkat dibandingkan dengan kuartal sebelumnya.

Tingkat penggunaan kapasitas produksi meningkat dari 76,10% pada kuartal I-2019 menjadi 77,18% pada kuartal II-2019. Sementara itu, kenaikan tingkat penggunaan tenaga kerja tercermin pada peningkatan SBT jumlah tenaga kerja dari 2,37% pada kuartal I-2019 menjadi 2,47% pada kuartal II-2019.

Dari sisi keuangan, kondisi likuiditas dan rentabilitas dunia usaha pada kuartal II-2019 lebih baik, dengan akses terhadap kredit perbankan yang relatif mudah.

Responden memperkirakan ekspansi kegiatan usaha akan terus berlanjut, meskipun tidak setinggi periode sebelumnya. Hal ini tercermin dari SBT perkiraan kegiatan usaha pada kuartal III-2019 sebesar 16,19%.

“Perkiraan ekspansi kegiatan usaha tersebut ditopang oleh sektor keuangan, real estate & jasa perusahaan dan sektor jasa-jasa,” tulis BI dalam keterangan resminya, Kamis (11/7).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
Supply Chain Management on Sales and Operations Planning (S&OP) Negosiasi & Mediasi Penagihan yang Efektif Guna Menangani Kredit / Piutang Macet

[X]
×