Reporter: Yudho Winarto | Editor: Edy Can
JAKARTA. Presiden Susilo Bambang Yudhoyono memerintahkan sekolah-sekolah yang rusak diperbaiki. Dia berharap, perbaikan gedung-gedung sekolah yang memprihatinkan itu tuntas pada 2014 mendatang.
"Saya berharap, menteri pendidikan dan kebudayaan bisa melaporkan progress atau timeline untuk selesaikan masalah itu," katanya, saat memberikan pengantas sidang kabinet di Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, Selasa (31/7).
Dalam pengantar rapat itu, SBY juga menegaskan, tujuan program pendidikan nasional adalalah menciptakan pendidikan yang berkualitas, mudah (accessible) dan murah. Menurutnya, pendidikan berkualitas harus mengacu pada kurikulum, ajaran yang tepat, belajar mengajar, sistem evaluasi sampai infrastruktur di bidang pendidikan.
Sementara, pendidikan yang mudah artinya memberi kesempatan atau partisipasi bagi pemuda Indonesia untuk belajar. "Ini lebih dari pendidikan dasar atau wajib," katanya.
Kemudian aspek murah, dimana pendidikan lebih bisa dijangkau masyarakat luas khususnya masyarakat yang kurang mampu. Menurut SBY, bila perlu ada pembebasan biaya pendidikan.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News