kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.533.000   0   0,00%
  • USD/IDR 16.180   20,00   0,12%
  • IDX 7.096   112,58   1,61%
  • KOMPAS100 1.062   21,87   2,10%
  • LQ45 836   18,74   2,29%
  • ISSI 214   2,12   1,00%
  • IDX30 427   10,60   2,55%
  • IDXHIDIV20 514   11,54   2,30%
  • IDX80 121   2,56   2,16%
  • IDXV30 125   1,25   1,01%
  • IDXQ30 142   3,33   2,39%

SBY merasa sering difitnah oleh pers


Rabu, 18 Desember 2013 / 19:57 WIB
SBY merasa sering difitnah oleh pers
ILUSTRASI. Promo Harga HP Xiaomi Terbaru di Agustus 2022, Ada Diskon Sampai Rp 1 Juta!


Reporter: Noverius Laoli | Editor: Dikky Setiawan

JAKARTA. Presiden Susilo Bambang Yudhoyono merasa gerah dengan serangan media masa di Indonesia. Ia menilai, pada dasarnya kritik pers itu bagus dan membangun.

Namun acapkali, ia merasakan sering difitnah ketimbang dikritik. Nah, kalau fitnah, SBY mengaku tidak bisa berdiam diri. Sebab, hal itu sulit diterima secara batiniah.

Secara umum, SBY mengaku sejak bulan Oktober 2013, ia telah menerima ribuan kritik, hujatan, dan cemooh. Beberapa kritik itu membawa manfaat. Sebagai pemimpin, ia menilai kritik dan kecaman yang diarahkan kepadanya adalah sesuatu yang tidak bisa dielakkan.

"Saya menetapkan kebijakan dan mendapat beragam tanggapan. Ada yang menolak, ada yang menerima, itulah demokrasi. Ucapan saya diserang tidak apa-apa. Tapi yang tidak tepat bila saya tidak melakukan apa-apa, tidak mengatakan apa-apa, saya diserang berhari-hari, berminggu-minggu," tutur SBY dalam acara puncak Hari Ulang Tahun (HUT) ke-76 Perum Lembaga Kantor Berita Nasional (LKBN) Antara di Wisma ANTARA, Rabu (18/12).

Sebagai presiden selama sembilan tahun lebih, SBY mengaku sudah kebal terhadap serangan pers. Namun ia meminta agar, sebagai seseorang yang sebenar lagi akan selesai masa jabatan dan kembali menjadi masyarakat biasa, sudah tidak pantas bila terus difitnah. "Sebab fitnah itu lebih kejam dari pembunuhan," tambah Presiden.

Ia mengatakan, tidak resep yang ajaib agar bisa tahan banting dari kecaman dan fitnah. Namun SBY mengatakan, ada pepatah yang mengatakan, tidak ada yang menyepak anjing mati.

"Kalau saya diserang, berarti saya masih hidup. Kalau diserang, dihina, artinya saya masih hidup. Sekali lagi yang penting jangan fitnah," ucap Ketua Umum Partai Demokrat ini.

Pada kesempatan itu, SBY menerima anugrah penghargaan ANTARA Achievement Award dari Lembaga Kantor Berita Nasional ANTARA.

Ia dinilai sebagai pemimpin demokratis yang menjamin kebebasan berpendapat. Penghargaan tersebut diserahkan oleh Direktur Utama LKBN Antara Saiful Hadi kepada SBY pada acara puncak peringatan HUT Antara ke 76.

Selain kepada Presiden, penghargaan juga diberikan kepada sejumlah tokoh yang dinilai telah mengharumkan nama Bangsa dan berprestasi di bidangnya pada 2013.

Dalam sambutannya, Saiful bilang pihaknya senang, LKBN Antara turut mebangun kultur yang baik. Bangsa Indonesia dikenal pelit untuk berterima kasih, dikenal sulit untuk memberikan apresiasi.

"Kepada mereka yang patut diberikan terima kasih, kepada mereka yang patut diberikan penghargaan di seluruh tanah air apapun profesinya apapun statusnya, mari kita menjadi bangsa yang generous (dermawan), untuk pandai mengucapkan terima kasih," katanya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective Bedah Tuntas SP2DK dan Pemeriksaan Pajak (Bedah Kasus, Solusi dan Diskusi)

[X]
×