kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.520.000   12.000   0,80%
  • USD/IDR 15.880   50,00   0,31%
  • IDX 7.196   54,65   0,77%
  • KOMPAS100 1.104   9,46   0,86%
  • LQ45 877   10,80   1,25%
  • ISSI 221   0,74   0,34%
  • IDX30 449   6,10   1,38%
  • IDXHIDIV20 540   5,33   1,00%
  • IDX80 127   1,26   1,00%
  • IDXV30 135   0,57   0,43%
  • IDXQ30 149   1,56   1,06%

Sandiaga Uno puji gebrakan Erick Thohir di Kementerian BUMN


Minggu, 15 Desember 2019 / 07:31 WIB
Sandiaga Uno puji gebrakan Erick Thohir di Kementerian BUMN
ILUSTRASI. Menteri BUMN Erick Thohir mengikuti Sidang Kabinet Paripurna di Kantor Presiden, Jakarta, Kamis (14/11/2019). Sandiaga Uno puji gebrakan sahabat lamanya, Erick Thohir, di Kementerian BUMN. ANTARA FOTO/Puspa Perwitasari/aww.


Sumber: Kompas.com | Editor: Tendi Mahadi

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Mantan calon wakil presiden Sandiaga Uno memuji gebrakan Menteri BUMN Erick Thohir dalam memimpin Kementerian BUMN sejak akhiri Oktober 2019 lalu. 

"To be fair, saya agak bias ya kalau tentang Erick karena kami bersahabat lama. Tapi saya melihat dari dua bulan kinerja dia secara fair kita perlu apresiasi," kata Sandiaga usai menghadiri Mukernas V PPP di Hotel Grand Sahir Jaya, Sabtu (14/12). 

Baca Juga: Kata Sandiaga Uno menanggapi kabar tawaran kursi bos BUMN

Sandiaga Uno mengatakan, Erick telah mengeluarkan sejumlah kebijakan yang menurutnya memberi pesan tegas akan komitmen good corporate governance di tubuh BUMN. Sandiaga berharap, gebrakan yang dilakukan Erick akan terus berlanjut. 

Menurut mantan Wakil Gubernur DKI Jakarta itu, langkah tegas yang diambil Erick Thohir mesti menjadi alarm bagi para bos BUMN. 

"Saya harap ini akan terus secara istikamah dilakukan dan para petinggi-petinggi BUMN yang ada 140 lebih itu melihat ada contoh-contoh yang sudah dilakukan oleh Pak Erick dan ini seharusnya mereka melakukan pembenahan sebelum kasus-kasus lain mencuat," ujar Sandiaga. 

Diberitakan, Menteri BUMN Erick Thohir memberhentikan Direktur Utama (Dirut) Garuda Indonesia I Gusti Ngurah Ashkara Danadiputra atau Ari Ashkara. 

Baca Juga: Disorot Erick Thohir, Garuda hentikan pembentukan anak cucu usaha

Ari Askhara dicopot dari jabatannya karena menyelundupkan onderdil Harley Davidson keluaran tahun 1972 serta dua sepeda Brompton dalam penerbangan Garuda Indonesia. 

Selain mencopot pejabat Garuda, beberapa kebijakan lain yang telah diambil Erick adalah menunjuk mantan Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama sebagai Komisaris Utama Pertamina dan mantan Komisioner KPK Chandra Hamzah sebagai Komisaris Utama BTN. (Ardito Ramadhan)

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Sandiaga Uno Puji Gebrakan Erick Thohir di Kementerian BUMN"

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Working with GenAI : Promising Use Cases HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective

[X]
×