Reporter: Yohan Rubiyantoro | Editor: Dikky Setiawan
JAKARTA. PT Pertamina menyatakan bahwa program konversi minyak tanah ke LPG yang dilaksanakan cukup baik. Perkembangan program yang dilakukan sejak Mei 2007 itupun dinilai berjalan lancar. "Semuanya berjalan sesuai target," ucap Dirut PT Pertamina Karen Agustiawan singkat, usai rapat perkembangan Elpiji di Istana Wapres, Kamis (3/9).
Karen menyebutkan dirinya hanya memaparkan perkembangan program konversi. Ia juga menyebutkan Wapres Jusuf Kalla juga tidak memberikan pengarahan ataupun permintaan tentang program tersebut. "Sesuai dengan target 2009," katanya.
PT Pertamina menargetkan tahun ini sebanyak 23 juta paket konversi yang harus disalurkan. Wilayah yang akan dikonversi pada tahun 2009 adalah Bali, Sumatra Utara, Sumatra Selatan, Lampung, Jawa Barat, Jawa Tengah, Jawa Timur, Kalimantan Timur dan Sulawesi Selatan.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News