kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.491.000   15.000   1,02%
  • USD/IDR 15.835   20,00   0,13%
  • IDX 7.196   61,44   0,86%
  • KOMPAS100 1.106   12,55   1,15%
  • LQ45 877   9,19   1,06%
  • ISSI 220   3,21   1,48%
  • IDX30 449   5,23   1,18%
  • IDXHIDIV20 541   5,82   1,09%
  • IDX80 127   1,64   1,31%
  • IDXV30 135   1,63   1,22%
  • IDXQ30 149   1,31   0,89%

Pandemi bikin kontainer langka, pemerintah harap logistik bisa bekerja full kembali


Jumat, 03 September 2021 / 15:51 WIB
Pandemi bikin kontainer langka, pemerintah harap logistik bisa bekerja full kembali
ILUSTRASI. Suasana aktivitas bongkar muat peti kemas di pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta Utara, Kamis (22/7/2021). Pandemi bikin kontainer langka, pemerintah berharap logistik bisa bekerja full kembali.


Reporter: Abdul Basith Bardan | Editor: Noverius Laoli

KONTAN.CO.ID -  JAKARTA. Kementerian Perdagangan menyebut kondisi pandemi virus corona menghambat logistik internasional. Oleh karena itu, kegiatan ekspor impor menjadi ikut terpengaruh. Pasalnya terganggunya penjadwalan logistik memicu kondisi kelangkaan kontainer di sejumlah wilayah.

"Akibat terganggunya skedul shipping liner akibat konjesti lalu lintas keluar masuk kapal pembawa kontainer, yang berdampak banyak kontainer yang tertumpuk di pelabuhan besar internasional, ujung-ujungnya penyediaan kontainer berkurang," ujar Direktur Jenderal Pengembangan Ekspor Nasional Kementerian Perdagangan Didi Sumedi saat dihubungi Kontan.co.id, Jumat (3/9).

Kondisi tersebut menjadi anomali di tengah pandemi Covid-19. Sebelumnya pada masa awal pandemi Covid-19 juga sempat terjadi kelangkaan kontainer akibat ditutupnya akses sejumlah negara.

Baca Juga: Indonesia mulai rundingkan perjanjian perdagangan IUAE-CEPA dengan Uni Emirat Arab

Meski begitu, kondisi pandemi Covid-19 yang kembali melandai diharapkan akan membuat kegiatan logistik dapat kembali berjalan penuh. Sehingga diharapkan penumpukan kontainer dapat berkurang.

"Mungkin seiring ada perbaikan kondisi Covid-19 di dunia, diharapkan pekerja di sektor jasa logistik, di kepelabuhanan, pelayaran dan bidang terkait lainnya, kembali bisa kerja full capacity," terang Didi.

Sebelumnya pelaku usaha menyoroti kondisi langkanya kontainer saat ini. Pelaku usaha meminta pemerintah untuk dapat memanggil pengusaha angkutan untuk memastikan ketersediaan kontainer.

Selanjutnya: Kelangkaan kontainer bisa menahan laju linerja sektor manufaktur

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective [Intensive Boothcamp] Financial Statement Analysis

[X]
×