kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.541.000   0   0,00%
  • USD/IDR 15.880   50,00   0,31%
  • IDX 7.196   54,65   0,77%
  • KOMPAS100 1.104   9,46   0,86%
  • LQ45 877   10,80   1,25%
  • ISSI 221   0,74   0,34%
  • IDX30 449   6,10   1,38%
  • IDXHIDIV20 540   5,33   1,00%
  • IDX80 127   1,26   1,00%
  • IDXV30 135   0,57   0,43%
  • IDXQ30 149   1,56   1,06%

Mendulang Untung dari Logistik Pemilu


Jumat, 02 Januari 2009 / 12:15 WIB


Sumber: KONTAN |

JAKARTA. Hadirnya tahun 2009 berbeda dari tahun baru biasanya. Tahun 2009 berbeda karena akan ada hajatan hajatan lima tahunan, pemilihan umum (pemilu).

Banyak kalangan mengkhawatirkan situasi politik yang tidak stabil menjelang pemilu. Namun, pemilu juga mendatangkan rezeki buat para pengusaha. J. Kristiadi, pengamat politik dari CSIS mengatakan bahwa ada peluang bisnis di balik pemilu, menyangkut penyediaan logistik pemilu.

Dana yang dianggarkan pemerintah dalam Anggaran Pendapatan Belanja Negara (APBN) untuk kegiatan pemilu ini saja sudah sangat besar. Total dana pemilu legislatif dan eksekutif mencapai Rp 20,1 triliun.

Untuk tahun 2008, Komisi Pemilihan Umum (KPU) mendapat jatah anggaran Rp 6,6 triliun untuk pemilu legislatif. Namun pengadaan barang dan jasa untuk logistik yang sedianya dilakukan pada tahun 2008 ternyata tidak terlaksana. "Hampir semua dana itu belum dipakai," ujar Dalail, Kepala Biro Logistik KPU.

Lantaran pengadaan logistik itu molor dan baru bisa selesai pada awal 2009 nanti, maka pencairan dana itu pun baru bisa terjadi di tahun 2009.

Untuk tahun 2009 sendiri anggaran dana pemilu adalah sebesar Rp 13,5 triliun. Jumlah ini belum termasuk sisa anggaran 2008 yang belum terpakai.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Working with GenAI : Promising Use Cases HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective

[X]
×