kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.520.000   12.000   0,80%
  • USD/IDR 15.880   50,00   0,31%
  • IDX 7.196   54,65   0,77%
  • KOMPAS100 1.104   9,46   0,86%
  • LQ45 877   10,80   1,25%
  • ISSI 221   0,74   0,34%
  • IDX30 449   6,10   1,38%
  • IDXHIDIV20 540   5,33   1,00%
  • IDX80 127   1,26   1,00%
  • IDXV30 135   0,57   0,43%
  • IDXQ30 149   1,56   1,06%

Menaker minta TKI pakai jalur legal saat mudik


Selasa, 14 Juli 2015 / 19:21 WIB
Menaker minta TKI pakai jalur legal saat mudik


Reporter: Handoyo | Editor: Mesti Sinaga

JAKARTA. Menteri Ketenagakerjaan M Hanif Dhakiri meminta para tenaga kerja Indonesia (TKI) yang bekerja di luar negeri agar menggunakan jalur legal dan transportasi yang aman saat mudik Lebaran ke kampung halaman.

“Jalur ilegal itu sangat berbahaya bagi keselamatan TKI kita. Pemerintah terus mengingatkan agar menggunakan jalur yang legal dan aman bila ingin mudik atau pulang kembali ke Indonesia,” kata Hanif, dalam siaran persnya, Selasa (14/7).

Terkait kepulangan para TKI yang hendak mudik Lebaran, Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker) sudah berkoordinasi dengan Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) di luar negeri, termasuk Malaysia, agar terus memantau dan memfasilitasi TKI agar tidak terjadi permasalahan.

Hanif menduga, para ada TKI yang mudik Lebaran melalui jalur ilegal karena mereka takut di-black list pemerintah Malaysia dan tak boleh kembali bekerja di sana.

“Tapi jalur ilegal itu sangat berbahaya, oleh karena itu kita himbau kepada teman-teman TKI yang mau mudik, gunakan jalur legal saja,” seru Hanif.

Mengenai banyaknya TKI ilegal, Hanif mengatakan, akan mendorong pelayan terpadu satu pintu di daerah-daerah agar proses penanganan TKI benar-benar terkoordinasikan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Working with GenAI : Promising Use Cases HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective

[X]
×