kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.541.000   21.000   1,38%
  • USD/IDR 15.880   50,00   0,31%
  • IDX 7.196   54,65   0,77%
  • KOMPAS100 1.104   9,46   0,86%
  • LQ45 877   10,80   1,25%
  • ISSI 221   0,74   0,34%
  • IDX30 449   6,10   1,38%
  • IDXHIDIV20 540   5,33   1,00%
  • IDX80 127   1,26   1,00%
  • IDXV30 135   0,57   0,43%
  • IDXQ30 149   1,56   1,06%

Masih ada waktu, penutupan pendaftaran CPNS diundur jadi Senin besok


Minggu, 24 November 2019 / 10:50 WIB
Masih ada waktu, penutupan pendaftaran CPNS diundur jadi Senin besok
ILUSTRASI. Ribuan peserta mengikuti tes pertama CPNS Kemenkumham di Gor Patriot Kodam IV Diponegoro Semarang, Jawa Tengah, Jumat (26/10). Penutupan pendaftaran CPNS 2019 diundur jadi Senin (25/11). (Tribun Jateng/Hermawan Handaka)


Sumber: Kompas.com | Editor: Tendi Mahadi

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Bagi Anda yang belum sempat mendaftar seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Tahun Anggaran 2019 tak perlu khawatir. Sebab, penutupan pendaftaran diundur dari yang semula rata-rata ditutup hari ini, Minggu (24/11). 

Hal tersebut sesuai dengan Surat Edaran Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) Nomor B/1236/M.SM.01.00/2019. 

Baca Juga: Seleksi CPNS 2019: Ada 2,3 juta akun pelamar, cuma 10,6% yang tuntaskan pendaftaran

Surat tersebut menjelaskan, Badan Kepegawaian Negara (BKN) memohon kepada seluruh Kementerian dan Lembaga (K/L) untuk mengundurkan penutupan pendaftaran CPNS sekurang-kurangnya 15 hari, termasuk bagi yang telah menutup pendaftaran. 

"#SobatBKN, berdasarkan rapat Panselnas #CPNS2019 (21/11/2019), BKN meminta Instansi yg tentukan batas waktu pendaftaran kurang dari 15 hari u/ perpanjang waktu pendaftaran," tulis BKN dikutip dari akun twitternya, Minggu (24/11). 

Artinya, sejak pendaftaran dibuka pada 11 November 2019, penutupan baru akan dilaksanakan paling minimal besok, Senin, (24/11). 

Baca Juga: Ada indikasi kecurangan, BKN tutup fitur jumlah pelamar di portal SCCN

Sebelumnya, Pelaksana Tugas (Plt) dan Humas BKN Paryono juga menjelaskan demikian. Dia mengatakan, setiap instansi memiliki minimal waktu pembukaan pendaftarannya adalah 15 hari dan maksimal 20 hari. 

“Karena harus sesuai dengan PP nomor 11 tahun 2017. Pengumuman minimal 15 hari,” ujarnya. 

Lebih lanjut Paryono mengingatkan jika ada instansi yang ingin menambah waktu pendaftaran lebih dari 15 hari maka harus mengajukan ke BKN. 

Adapun sejumlah instansi yang pendaftarannya semula dijadwalkan tanggal 24 November 2019, namun kini berubah menjadi 25 November 2019 berikut daftarnya: 
1. Kementerian Kelautan dan Perikanan
2. Kementerian Ketenagakerjaan
3. Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia
4. Kementerian Komunikasi dan Informatika
5. Kementerian Luar Negeri
6. Kementerian Perindustrian
7. Kementerian Sosial.

(Fika Nurul Ulya)

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Penutupan Pendaftaran CPNS Diundur Jadi Senin Esok"

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU

[X]
×