Reporter: Barratut Taqiyyah | Editor: Barratut Taqiyyah Rafie
JAKARTA. Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo pagi ini, Kamis (10/10/2013) akan meresmikan peletakan batu pertama atau ground breaking pembangunan proyek transportasi Mass Rapid Transit (MRT).
"Ya sudah, besok pagi (hari ini) sudah disiapkan," ujar Joko Widodo, Rabu (9/10/2013).
Peresmian MRT sendiri dijadwalkan akan dimulai pada pukul 09.00 WIB. Lokasi peresmian ground breaking berada di Jalan Tanjung Karang, Menteng, Jakarta Pusat, yang nantinya akan menjadi stasiun MRT.
Sementara, Direktur Utama PT MRT Jakarta Dono Boestami menjelaskan pembangunan diawali dengan pemasangan slope protection atau sabuk pengaman yang melindungi infrastruktur di sekitar lokasi yang akan di bor.
"Saat ini kami sedang menyiapkan bor untuk memulai pemasangan slope protection. Jadi belum sampai membuat terowongan kereta," ucap Dono.
Dono menambahkan proyek ini akan menyebabkan kemacetan di beberapa wilayah yang menjadi titik pembangunan mega proyek ini. Namun untuk di kawasan Sudirman hingga Jalan MH Thamrin kemacetan tidak begitu parah.
"Kepadatan diprediksi bakal terjadi di jalur layang Lebak Bulus-Senayan," tutur Dono. (Tribunnews.com)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News