Sumber: Kompas.com | Editor: Barratut Taqiyyah Rafie
KUPANG. Presiden Joko Widodo dijadwalkan akan berkunjung ke Kupang, Nusa Tenggara Timur (NTT), Jumat (24/7) sore. Komandan Korem 161 Wirasakti Kupang, Brigjen Heri Wiranto, mengatakan, pihaknya saat ini tengah mempersiapkan kedatangan presiden dengan menggelar apel pengamanan VVIP dan juga rapat koordinasi dengan Gubernur NTT dan Forum Komunikasi Pimmpinan Daerah lainnya.
“Kunjungan ini memang dadakan, tetapi kami akan selalu siap untuk mengamankan kedatangan Presiden Joko Widodo, yang rencananya akan tiba di Kupang pada sore atau malam ini," kata Heri, Jumat pagi.
Informasi yang dihimpun menyebutkan, dalam kunjungan kerjanya ke Kupang NTT, Jokowi akan tiba di Bandara El Tari antara pukul 17.00 Wita atau pukul 20.30 Wita dan kemudian akan memantau pembangunan Bendungan Raknamo di Kabupaten Kupang, Sabtu (25/7).
Informasi lainnya juga menyebutkan bahwa Jokowi berencana mengunjungi Kecamatan Amanuban Selatan dan Kecamatan Kualin, Kabupaten Timor Tengah Selatan (TTS) yang baru-baru ini mengalami gagal panen yang berujung pada warga yang terpaksa konsumsi pakan ternak. (Kontributor Kupang, Sigiranus Marutho Bere)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News