kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.520.000   12.000   0,80%
  • USD/IDR 15.880   50,00   0,31%
  • IDX 7.205   64,04   0,90%
  • KOMPAS100 1.107   12,22   1,12%
  • LQ45 878   12,25   1,41%
  • ISSI 221   1,22   0,55%
  • IDX30 449   6,60   1,49%
  • IDXHIDIV20 540   5,96   1,12%
  • IDX80 127   1,50   1,19%
  • IDXV30 135   0,68   0,51%
  • IDXQ30 149   1,81   1,23%

Jokowi akan berpidato di Konvensi Rakyat pada Minggu petang


Sabtu, 23 Februari 2019 / 06:30 WIB
Jokowi akan berpidato di Konvensi Rakyat pada Minggu petang


Sumber: TribunNews.com | Editor: Yudho Winarto

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Wakil Direktur Relawan Tim Kampanye Nasional (TKN) Jokowi-Ma'ruf Amin, Mohammad Yamin, mengimbau para relawan di berbagai daerah menyimak pidato Capres  Jokowi Minggu (24/2) petang.

Rencananya Jokowi akan berpidato di acara yang diberi nama Konvensi Rakyat  di Sentul International Convention Center, Bogor, Minggu (24/2).

Di hadapan 15 ribu pendukungnya, Jokowi akan berpidato dengan tema "Optimis Indonesia Maju.

"Tidak mungkin semua relawan bisa hadir di Sentul. Karenanya saya minta mereka yang tidak hadir untuk mengikuti pidato Pak Jokowi lewa media massa," kata Mohammad Yamin, seusai memimpin rapat koordinasi relawan di Rumah Aspirasi 01, Jalan Proklamasi Jakarta, Jumat (22/2).

Dia menuturkan, para relawan harus mengikuti dinamika politik mutakhir, termasuk apa yang disampaikan Jokowi di Sentul nanti.

"Pak Jokowi akan menyampaikan ide -ide besar beliau tentang Indonesia, terutama lima tahun ke depan.Para relawan harus tahu soal itu, " ujar M. Yamin.

Wakil Ketua Panitia Konvensi Rakyat Bahlil Lahadalia, Konvensi Rakyat di Sentul bukan untuk masyarakat umum.

Acara itu hanya diikuti oleh Tim Kampanye Nasional (TKN), Tim Kampanye Daerah (TKD), dan perwakilan relawan.

Dalam rapat koordinasi relawan M Yamin minta para relawan melakukan pemetaan kekuatan hingga level RT.

"Dengan begitu, kita tahu persis lumbung suara kita dan kantong suara lawan," ujarnya. (Eko Sutriyanto)

Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Jokowi Dijadwalkan Hadiri Konvensi Rakyat di SICC Bogor Minggu Petang,

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Working with GenAI : Promising Use Cases HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective

[X]
×