kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45985,97   -4,40   -0.44%
  • EMAS1.222.000 0,41%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Inilah daftar 100 pengacara top Indonesia tahun 2021 versi Asia Business Law Journal


Sabtu, 19 Juni 2021 / 20:42 WIB
Inilah daftar 100 pengacara top Indonesia tahun 2021 versi Asia Business Law Journal
ILUSTRASI. Simbol hukum dan keadilan By SHUTTERSTOCK


Reporter: Sandy Baskoro | Editor: Sandy Baskoro

Di Hong Kong, manajer akuisisi dan pengembangan operator hotel Ovolo Group, Kim Kyu Baek, menominasikan Denny Rahmansyah, Managing Partner di SSEK. Denny membantu Ovolo Group dalam transaksi hotel di Bali. “Denny dan timnya hebat dalam membantu melakukan negosiasi perjanjian jual beli, dan menutup kesepakatan,” kata Kim.

Michael Wong, chief financial officer di perkebunan kelapa sawit, TSH Resources di Kuala Lumpur, mengatakan Denny berpengetahuan luas, responsif dan mampu berkomunikasi dengan baik.

Baca Juga: Aset Sitaan Fakhri Terdakwa Jiwasraya Dikembalikan, Pengacara: Tidak Ada Mens Rea

Sementara Iqbal Hadromi, founding partner Hadromi & Partners, dipuji oleh Kenneth Howden, direktur keuangan internasional di kontraktor pengeboran lepas pantai internasional Vantage Drilling di Dubai, atas bantuannya dalam mendirikan entitas di Indonesia.

“Ketika memulai operasional, kami telah menerima saran yang diperlukan tentang bagaimana kami dapat beroperasi, dengan bantuan dalam mendaftar ke semua otoritas dan menyiapkan rekening bank baru,” kata Howden.

Dengan manajemen yang tersebar di seluruh dunia, penting bagi Vantage Drilling untuk dapat mengandalkan penasihat profesional di lokasi operasional. "Kami telah mendapatkan layanan yang sangat baik dari Iqbal Hadromi dalam hal ini,” ujar Howden.

Vincent Chong, direktur hukum di Reckitt Benckiser di Petaling Jaya, Malaysia, memuji Rio Lassatrio, co-founder & partner LHBM Counsel. “Rio adalah pengacara yang kompeten yang memberi tahu Anda, langsung, apa yang boleh dan tidak boleh berdasarkan hukum dan peraturan Indonesia – sangat praktis dalam nasihatnya,” kata Vincent.

Untuk mengidentifikasi 100 pengacara terbaik di Indonesia, Asia Business Law Journal menghubungi ribuan penasihat hukum internal di Indonesia dan mancanegara – serta mitra di firma hukum internasional.

Nominasi dibuat oleh para profesional di berbagai perusahaan di Indonesia dan global, lembaga keuangan dan firma hukum, termasuk Adaro Energy, AirAsia, Angkasa Pura, ANZ Bank, Gojek, Ashland India, Astra International, ASUS, AXA Mandiri.

Kemudian Bae Kim & Lee, Bank CIMB Niaga, Bank IBK, Bank Mandiri, BFI Finance, Blue Bird, Bukalapak.com, Citibank, City-Yuwa Partners, Dentsu, Drew & Napier, IDI Infrastructures, Bursa Efek Indonesia, JLL, Jones Day, Kendall Court.

Selanjutnya King & Wood Mallesons, KPMG, LEGO Singapore, LG International, L'Oreal, Marubeni Corporation, Mattel, Mayer Brown, Medco Power, Mitsubishi, Mori Hamada & Matsumoto, Nishimura & Asahi, OLX, Ovolo Group, Reckitt Benckiser, Shanghai Electric, Shell , Shimizu Corporation, Tempo Scan Group, Tokopedia, WongPartnership dan masih banyak lagi.

Baca Juga: Siap tangani bank bermasalah, LPS dan Kejaksaan Agung perkuat koordinasi

Daftar akhir 100 pengacara terbaik Indonesia mencerminkan nominasi yang diterima dan dikombinasikan dengan pengalaman mendalam tim editorial Asia Business Law Journal dalam mendokumentasikan dan menganalisis pasar hukum di Asia.

Semua pengacara yang berpraktik di Indonesia dan pengacara asing yang berbasis di negara ini secara otomatis memenuhi syarat untuk masuk dalam proses nominasi. Seperti biasa, tidak ada biaya atau persyaratan lain untuk masuk.




TERBARU

[X]
×