kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.541.000   21.000   1,38%
  • USD/IDR 15.880   50,00   0,31%
  • IDX 7.196   54,65   0,77%
  • KOMPAS100 1.104   9,46   0,86%
  • LQ45 877   10,80   1,25%
  • ISSI 221   0,74   0,34%
  • IDX30 449   6,10   1,38%
  • IDXHIDIV20 540   5,33   1,00%
  • IDX80 127   1,26   1,00%
  • IDXV30 135   0,57   0,43%
  • IDXQ30 149   1,56   1,06%

Ini Faktor Pendorong Kenaikan Suku Bunga Acuan BI di September 2022


Senin, 19 September 2022 / 17:45 WIB
Ini Faktor Pendorong Kenaikan Suku Bunga Acuan BI di September 2022
ILUSTRASI. Bank Indonesia diproyeksi kembali kerek suku bunga pada RDG pekan ini


Reporter: Bidara Pink | Editor: Anna Suci Perwitasari

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Danareksa Research Institute (DRI) memprediksi, Bank Indonesia (BI) kembali meningkatkan suku bunga acuan dalam Rapat Dewan Gubernur BI September 2022.

Kepala Ekonom DRI Rima Prama Artha memperkirakan, peningkatan suku bunga acuan pada bulan ini sekitar 25 basis poin (bps). Ini tidak seagresif kenaikan suku bunga yang dilakukan  oleh bank sentral Amerika Serikat (AS) Federal Reserve (The Fed).

"Kemungkinan (suku bunga acuan) akan naik, tetapi tidak banyak. Sekitar 25 bps," tegas Rima kepada Kontan.co.id, Senin (19/9).

Menurut Rima, langkah peningkatan suku bunga acuan BI ini didorong oleh peristiwa yang terjadi baik di dalam negeri maupun dari luar negeri.

Baca Juga: Ekonom Ramal BI Akan Kembali Kerek Suku Bunga Acuan Sebesar 25 Bps

Dari dalam negeri, faktor yang membuat BI untuk menaikkan suku bunga acuan adalah untuk menjangkar inflasi. Apalagi, pemerintah telah memutuskan untuk menaikkan harga bahan bakar minyak (BBM) pada awal September 2022 yang membuat inflasi meningkat.

Sedangkan dari sisi eksternal, peningkatan suku bunga acuan ini didorong oleh peningkatan yang dilakukan bank sentral negara-negara maju, seperti bank sentral Eropa, bank sentral Inggris,The Fed.

Lebih lanjut, Rima meyakini peningkatan suku bunga acuan ini bukan yang terakhir kalinya. Ada peluang BI akan mengerek kembali suku bunga acuan di sisa tahun 2022.

Menurut perhitungan Rima, potensi peningkatannya sekitar 50 bps hingga 75 bps dari posisi Agustus 2022.

"Jadi, kalau suku bunga acuan pada bulan ini naik, mungkin bila ada peningkatan satu hingga dua kali lagi hingga akhir tahun 2022," tandas Rima.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Working with GenAI : Promising Use Cases HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective

[X]
×