kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.986.000   17.000   0,86%
  • USD/IDR 16.835   40,00   0,24%
  • IDX 6.679   65,44   0,99%
  • KOMPAS100 965   12,40   1,30%
  • LQ45 750   8,15   1,10%
  • ISSI 212   1,80   0,86%
  • IDX30 390   4,00   1,04%
  • IDXHIDIV20 468   2,84   0,61%
  • IDX80 109   1,41   1,31%
  • IDXV30 115   1,81   1,60%
  • IDXQ30 128   1,06   0,84%

Indonesia Terima Komitmen Investasi Baru dari Amazon Senilai Rp 84,3 Triliun


Jumat, 25 April 2025 / 15:27 WIB
Indonesia Terima Komitmen Investasi Baru dari Amazon Senilai Rp 84,3 Triliun
ILUSTRASI. 3D printed clouds and figurines are seen in front of the AWS (Amazon Web Service) cloud service logo in this illustration taken February 8, 2022. REUTERS/Dado Ruvic/Illustration


Reporter: Dendi Siswanto | Editor: Ignatia Maria Sri Sayekti

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto bertemu dengan jajaran pimpinan Amazon Group dalam kunjungannya ke Washington D.C, Kamis (24/4). 

Dalam pertemuan tersebut, Airlangga menyambut baik komitmen Amazon Web Services (AWS) untuk melanjutkan investasi mereka di Indonesia senilai US$ 5 miliar atau setara dengan Rp 84,3 triliun.

Selain membahas kelanjutan investasi, Airlangga dan pimpinan AWS juga sepakat untuk memperkuat ekosistem ekonomi digital di Indonesia, termasuk pengembangan kecerdasan buatan (AI). 

Diskusi juga mencakup rencana investasi di sektor cloud data computing, peningkatan kapasitas sumber daya manusia (SDM) lokal, serta penguatan perusahaan-perusahaan dalam negeri di bidang digital.

Baca Juga: Penghargaan dari Komdigi untuk Amazon Web Services

Tidak hanya itu, standar keamanan siber nasional juga menjadi topik penting dalam pembahasan. 

"Langkah besar ini adalah bagian dari komitmen AWS membangun ekosistem digital yang kuat, terbuka dan aman," ujar Airlangga dalam unggahan di instagram pribadinya, Kamis (24/4).

Sebagai informasi, kunjungan Airlangga di Washington D.C merupakan kunjungan untuk membahas negosiasi tarif resiprokal Amerika Serikat (AS).

Airlangga menyampaikan bahwa sejak pertemuan pertama dengan United States Trade Representative (USTR), delegasi Indonesia telah berdialog secara intensif dengan berbagai pemangku kepentingan di AS, termasuk pejabat tinggi pemerintah, asosiasi bisnis, dan pelaku industri.

Menurut Airlangga, seluruh pihak di AS, baik pemerintah, asosiasi, maupun dunia usaha, menyambut positif langkah-langkah yang ditempuh Indonesia. 

Baca Juga: Wall Street Melonjak pada Jumat (1/11), Saham Amazon Melambung Akibat Lonjakan Laba

"Secara keseluruhan, baik itu pemerintah di AS, asosiasi maupun dunia usaha, mengapresiasi langkah-langkah yang dilakukan oleh Indonesia," ujar Airlangga dalam Konferensi Pers di Washington D.C, yang dipantau secara daring, Jumat (25/4).

Dalam perundingan, Indonesia menekankan lima manfaat strategis yang menjadi dasar proposal kerjasama, yakni menjaga ketahanan energi nasional, memperluas akses pasar ekspor Indonesia ke AS, deregulasi untuk kemudahan usaha dan penciptaan lapangan kerja, kerjasama rantai pasok industri strategis termasuk mineral kritis, serta akses terhadap ilmu pengetahuan dan teknologi di bidang kesehatan, pertanian, dan energi terbarukan.

Baca Juga: Amazon Web Service (AWS) Bakal Investasi US$ 11 Miliar untuk Perkuat Infrastruktur

Selanjutnya: Kinerja Melempem, Intel Siap Rampingkan Organisasi dan Kurangi Karyawan

Menarik Dibaca: 13 Ide Dekorasi Kamar Tidur Kecil yang Super Stylish dan Bikin Ruang Lebih Luas

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News


Tag

TERBARU
Kontan Academy
Supply Chain Management on Practical Inventory Management (SCMPIM) Negotiation Mastery

[X]
×