Sumber: Kompas.com | Editor: Handoyo .
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Jumlah warga negara Indonesia (WNI) di luar negeri yang positif terjangkit Covid-19 kini tercatat ada 661 orang. Menurut data yang dirilis Kementerian Luar Negeri (Kemenlu), Sabtu (2/5/2020), penambahan WNI yang terkonfirmasi Covid-19 yaitu sebanyak tujuh orang.
Penambahan kasus terjadi di Amerika Serikat (2 orang), Arab Saudi (2 orang), dan Kuwait (3 orang). Berdasarkan data tersebut, dari total 661 WNI positif Covid-19, dikatakan 223 sembuh, 34 meninggal dunia, dan 404 dalam perawatan.
Baca Juga: BPS meramal gini ratio tahun ini bisa menurun akibat wabah virus corona (Covid-19)
"Total WNI terkonfirmasi Covid-19 di LN adalah 661. (Sebanyak) 223 sembuh, 34 meninggal, dan 404 dalam perawatan," demikian keterangan yang disampaikan Kemenlu melalui akun Twitter @Kemlu_RI.
Penambahan pasien sembuh disebutkan berada di AS (2 orang), Arab Saudi (2 orang), dan Jepang (1 orang). Sementara itu, penambahan satu WNI positif Covid-19 meninggal dunia berada di Arab Saudi.
Berikut data sebaran kasus WNI positif Covid-19 di berbagai negara:
1. Amerika Serikat: 51 WNI (11 sembuh, 28 stabil, 12 meninggal)
2. Arab Saudi: 75 WNI (8 sembuh, 61 stabil, 6 meninggal)
3. Australia: 2 WNI (stabil)
4. Belanda: 7 WNI (2 sembuh, 1 stabil, 4 meninggal)
5. Belgia: 2 WNI (1 sembuh, 1 stabil)
Baca Juga: Singapura mengkonfirmasi 447 kasus baru virus corona, terkecil dalam 2 minggu
6. Brunei Darussalam: 5 WNI (4 sembuh, 1 stabil)
7. Ekuador : 1 WNI (sembuh)
8. Filipina: 1 WNI (stabil)
9. Finlandia: 1 WNI (sembuh)
10. India: 75 WNI (71 sembuh, 4 stabil)
11. Inggris: 12 WNI (8 sembuh, 2 stabil, 2 meninggal)
12. Irlandia: 1 WNI (sembuh)
Baca Juga: Pembatasan aktivitas sekolah dan kampus di Singapura dilonggarkan mulai 19 Mei
13. Italia: 3 WNI (stabil)
14. Jepang: 2 WNI (1 stabil, 1 sembuh)
15. Jerman: 10 WNI (5 sembuh, 4 stabil, 1 meninggal)
16. Kamboja: 2 WNI (sembuh)
17. Kanada: 1 WNI (stabil)
18. Korea Selatan: 1 WNI (sembuh)
19. Kuwait: 4 WNI (stabil)
20. Malaysia: 108 WNI (18 sembuh, 88 stabil, 2 meninggal)
21. Oman: 1 WNI (sembuh)
22. Pakistan: 32 WNI (20 sembuh, 12 stabil)
23. UEA: 11 WNI (stabil)
24. Qatar: 5 WNI (4 sembuh, 1 stabil)
25. RRT (Makau): 3 WNI (stabil)
26. Singapura: 50 WNI (28 sembuh, 20 stabil, 2 meninggal)
Baca Juga: Lockdown di India bikin permintaan batubara anjlok 25%
27. Spanyol: 11 WNI (10 sembuh, 1 stabil)
28. China Taipei: 3 WNI (2 sembuh, 1 stabil)
29. Thailand: 1 WNI (stabil)
30. Turki: 2 WNI (1 sembuh, 1 meninggal)
31. Vatikan: 8 WNI (5 sembuh, 3 stabil)
32. International conveyance (kapal pesiar): 170 WNI (17 sembuh, 149 stabil, 4 meninggal)
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "UPDATE 2 Mei: WNI Positif Covid-19 di Luar Negeri 661 Orang, 223 Sembuh"
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News