Reporter: Bidara Pink | Editor: Yudho Winarto
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Bank Indonesia (BI) kembali menyerahkan beasiswa, sebagai wujud komitmen bank sentral dalam mencetak sumber daya manusia (SDM) yang unggul dan berdaya saing.
Pada hari ini, Rabu (30/9), Bank Indonesia melalui Deputi Gubernur BI Doni P. Joewono menyerahkan beasiswa kepada 2.200 mahasiswa dari 39 perguruan tinggi baik negeri maupun swasta di Indonesia.
Doni mengatakan, pemberian beasiswa apalagi di tengah pandemi ini diharapkan mampu terus menyalakan semangat para mahasiswa untuk belajar, meski ada keterbatasan tatap muka, tidak meratanya inrfastruktur kepemilikan, juga masalah literasi digitalisasi.
Baca Juga: BI: Sektor pendidikan juga terdampak pandemi Covid-19
“Kami berharap, dengan berbagai keterbatasan, universitas bisa menyelesaikan dengan baik dan terus semangat dalam menjalani new normal. Berbagai tantangan mahasiswa di era digitalisasi semakin besar,” tutur Doni dalam virtual meeting.
Doni menjelaskan, para penerima beasiswa juga akan mendapat berbagai pembekalan terkait dengan peningkatan kompetensi, yaitu baik pelatihan dan seminar skala nasional maupun internasional.
Para penerima beasiswa pun akan mendapat kesempatan untuk bergabung dengan bank sentral, baik itu di seluruh kegiatan maupun kesempatan magang di BI.
Baca Juga: BI: Likuiditas perekonomian (M2) meningkat pada Agustus 2020
Sebagai tambahan informasi, sejak tahun 2011 hingga kini, BI telah bekerjasama dengan 175 perguruan tinggi dengan jumlah penerima beasiswa mencapai lebih dari 25 ribu mahasiswa di seluruh Indonesia.
Penyerahan beasiswa merupakan bagian dari fokus utama program dedikasi untuk negeri dalam pengembangan kapasitas SDM unggul, termasuk di antaranya peningkatan kapasitas SDM dalam respons era digital.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News