kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.440.000   -4.000   -0,28%
  • USD/IDR 15.366   9,00   0,06%
  • IDX 7.840   8,24   0,11%
  • KOMPAS100 1.195   2,08   0,17%
  • LQ45 968   1,55   0,16%
  • ISSI 228   0,33   0,15%
  • IDX30 494   0,61   0,12%
  • IDXHIDIV20 595   1,24   0,21%
  • IDX80 136   0,30   0,22%
  • IDXV30 140   0,48   0,35%
  • IDXQ30 165   0,45   0,28%

Bukan Airin, Golkar Usung Andra Soni-Dimyati Natakusumah di Pilkada Banten


Senin, 26 Agustus 2024 / 16:32 WIB
Bukan Airin, Golkar Usung Andra Soni-Dimyati Natakusumah di Pilkada Banten
Ketua Umum Partai Golkar Bahlil Lahadalia saat menyerahkan surat B1 KWK kepada Andra Soni-Dimyati di Kantor DPP Partai Golkar, Jakarta Barat, pada Minggu, (25/8/2024) malam. (Dok. Partai Golkar)


Sumber: Kompas.com | Editor: Putri Werdiningsih

KONTAN.CO.ID - Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Golkar resmi mengusung Andra Soni-Dimyati Natakusumah sebagai bakal calon gubernur dan wakil gubernur (cagub-cawagub) Pilkada Banten 2024.

Andra-Dimyati telah menerima formulir B1-KWK dari Golkar sebagai salah satu syarat pencalonan ke KPU Provinsi Banten. Formulir B1-KWK diserahkan langsung oleh Ketum DPP Partai Golkar Bahlil Lahadalia ke Andra Soni-Dimyati di Kantor DPP Partai Golkar, Jakarta Barat, pada Minggu, (25/8/2024) malam.

"Dengan mengucap Bismillahirrahmanirrahim, saya atas nama pengurus DPP Partai Golkar dan Golkar Banten menyerahkan rekomendasi ini kepada Pak Cagub, Cawagub. Semoga Allah meridhoi perjuangan dan bisa memenangkan kompetisi ke depan," kata Bahlil dilansir siaran pers Partai Golkar. Bahlil berharap, Andra-Dimyati bisa memenangkan Pilgub Banten 2024, dan bisa mewujudkan masyarakat Banten yang sejahtera.

Sementara itu, bakal calon Gubernur Banten Andra Soni mengucapkan syukur dan terima kasih kepada Ketum DPP Golkar Banten yang telah memberikan kepercayaan kepada dirinya bersama Dimyati.

"Alhamdulillah malam ini kami baru saja menerima dokumen B1-KWK dari Partai Golkar untuk pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Banten atas nama kami, Andra Soni dan Pak Dimyati Natakusumah," kata Andra.

Baca Juga: Daftar Calon Kepala Daerah Tingkat Kabupaten/Kota se-Jawa Barat yang Diusung PDI-P

"Dan Alhamdulillah kami mendapat pesan-pesan dari Ketum Golkar untuk bagaimana bisa membangun Banten, bisa bersinergi dengan Pemerintahan ke depan dan Insya Allah kami akan menjalankan pesan tersebut sebaik-baiknya," ujar dia.  

Ketua DPRD Banten sekaligus Ketua DPD Gerindra Banten ini mengatakan, jika dirinya bersama Dimyati juga mendapatkan pesan dari Ketum Golkar Bahlil untuk membangun sinergitas dengan struktur Partai Golkar di Provinsi Banten. Utamanya, bisa bekerja sama dengan struktur partai untuk memenangkan Pilkada Banten.

"Bagaimana bisa bekerjasama dengan stuktur Partai Golkar untuk memenangkan Pilgub ini. Karena dokumen ini merupakan dukungan resmi Partai Golkar secara institusi kepada pasangan Andra-Dimyati," kata dia.

Andra menyebut, sejauh ini pihaknya sudah mengantongi 11 rekomendasi Partai Politik untuk berlayar di Pilgub Banten 2024. Sebanyak 11 parpol yang ia maksud memiliki kursi di DPRD Banten dan dua parpol lain tak punya kursi di DPRD provinsi tersebut.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Golkar Tugaskan Andra Soni-Dimyati Natakusumah Maju Pilkada Banten, Bukan Airin", Klik untuk baca: https://nasional.kompas.com/read/2024/08/26/05541431/golkar-tugaskan-andra-soni-dimyati-natakusumah-maju-pilkada-banten-bukan.

Selanjutnya: Lestari Award: Dirut PLN Sabet Sustainable Leader of The Year in Energy Transition

Menarik Dibaca: Peringatan Dini Cuaca Besok (27/8) Hujan Deras, Siaga Bencana di Provinsi Ini

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
Supply Chain Management Principles (SCMP) Mastering Management and Strategic Leadership (MiniMBA 2024)

[X]
×