kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.535.000   -4.000   -0,26%
  • USD/IDR 16.136   65,00   0,40%
  • IDX 7.083   2,81   0,04%
  • KOMPAS100 1.051   -4,20   -0,40%
  • LQ45 820   -5,73   -0,69%
  • ISSI 213   0,28   0,13%
  • IDX30 420   -4,57   -1,08%
  • IDXHIDIV20 500   -6,00   -1,18%
  • IDX80 120   -0,46   -0,38%
  • IDXV30 125   0,31   0,25%
  • IDXQ30 139   -1,42   -1,01%

BPS: Indeks Harga Perdagangan Besar (IHPB) Turun 0,20% pada April 2024


Kamis, 02 Mei 2024 / 14:07 WIB
BPS: Indeks Harga Perdagangan Besar (IHPB) Turun 0,20% pada April 2024
Pelaksana tugas (Plt) Kepala BPS Amalia Adininggar Widyasanti.


Reporter: Siti Masitoh | Editor: Tendi Mahadi

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat, Indeks Harga Perdagangan Besar (IHPB) umum nasional pada April 2024 tercatat 0,20% month to month (MtM), atau lebih rendah dari bulan sebelumnya.

Plt Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Amalia Adininggar Widyasanti menyampaikan, jika dilihat secara tahunan, inflasi HPB tercatat meningkat 3,71%, melanjutkan tren peningkatan dalam 3 bulan terakhir.

“Sementara itu secara year to date naik sebesar 1,86%,” tutur Amalia dalam konferensi pers, Kamis (2/5).

Adapun jika dilihat berdasarkan sektornya, secara bulanan inflasi HPB terjadi pada semua sektor. Kenaikan terbesar terjadi pada sektor pertanian sebesar 0,28%, sedangkan sektor industri memberikan andil terbesar yaitu sebesar 0,14%.

Baca Juga: BPS Sebut Inflasi Lebaran 2024 Jadi yang Terendah Sejak Tahun 2021

Secara tahunan, inflasi HPB juga terjadi pada semua sektor, dengan kenaikan terbesar terjadi pada sektor pertanian sebesar 0,9%.

Inflasi HPB yang relatif tinggi pada sektor pertanian ini sejalan dengan inflasi komoditas pangan atau pertanian yang dipotret melalui perkembangan harga di tingkat konsumen atau IHK.

Sementara itu sektor yang memberikan andil terbesar secara tahunan adalah sektor industri sebesar 2,06%.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Bond Voyage Mastering Strategic Management for Business Development

[X]
×