Reporter: Grace Olivia | Editor: Noverius Laoli
Di sisi lain, pemerintah juga harus dapat menciptakan iklim usaha yang baik serta melakukan investasi pada pembangunan infrastruktur.
“Untuk dapat meningkatkan populasi kelas menengah dibutuhkan reformasi pada iklim usaha agar tercipta lapangan kerja, investasi pada keahlian, serta sistem perlindungan sosial yang menjadi bantalan saat terjadi shock ekonomi,” tambah Direktur Regional Bank Dunia untuk Pertumbuhan, Keuangan, dan Lembaga yang Adil Hassan Zaman.
Penguatan sistem dan kebijakan perpajakan juga tak kalah penting. Tujuannya, meningkatkan kepatuhan wajib pajak yang sudah berada di dalam kelas menengah sekaligus menambah basis wajib pajak untuk menjadi sumber penerimaan baru dari perluasan kelas menengah.
Baca Juga: Prediksi Kurs Rupiah: Ditopang Meredanya Sentimen Corona dan Hasil FOMC
Bank Dunia menyimpulkan, pemerintah mesti berupaya menyediakan layanan publik dengan kualitas lebih baik seiring bertambahnya masyarakat kelas menengah. Di antaranya dengan membuka lapangan pekerjaan lebih banyak dan lebih baik serta menciptakan resiliensi perekonomian melalui sistem perlindungan sosial yang lebih kuat.
Di sisi lain, warga masyarakat juga tetap perlu berpartisipasi melalui pembayaran pajak yang adil sesuai dengan porsi kewajibannya. Dengan begitu, warga berperan membantu pemerintah agar mampu membiayai jasa dan pelayanan publik yang disediakan.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News