kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.606.000   15.000   0,94%
  • USD/IDR 16.289   51,00   0,31%
  • IDX 7.248   66,54   0,93%
  • KOMPAS100 1.070   12,37   1,17%
  • LQ45 846   11,08   1,33%
  • ISSI 216   2,61   1,22%
  • IDX30 435   4,56   1,06%
  • IDXHIDIV20 520   7,00   1,37%
  • IDX80 122   1,42   1,17%
  • IDXV30 124   0,36   0,29%
  • IDXQ30 143   1,90   1,35%

Akhir Pekan Ini, PPP Gelar Rapimnas 2 Hari


Jumat, 16 Juni 2023 / 17:29 WIB
Akhir Pekan Ini, PPP Gelar Rapimnas 2 Hari
ILUSTRASI. Plt Ketua Umum DPP PPP Muhamad Mardiono menyampaikan keputusan Rapat Pimpinan Nasional PPP di Sleman, DI Yogyakarta, Rabu (26/4/2023).


Sumber: Kompas.com | Editor: Yudho Winarto

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Partai Persatuan Pembangunan (PPP) menggelar Rapat Pimpinan Nasional (Rapimnas) selama dua hari di Hotel Sultan, Senayan, Jakarta Pusat, Jumat-Sabtu 16-17 Juni 2023.

Plt Ketua Umum PPP Mardiono mengatakan, rapimnas tersebut diselenggarakan untuk menyusun strategi pemenangan Pemilihan Umum (Pemilu) 2024.

"Rapimnas kita selenggarakan dalam rangka untuk terutama adalah menghadapi tahapan pemilu yang sudah semakin dekat," ujar dia saat ditemui di Hotel Sultan, Jakarta, Jumat (16/6/2023).

Baca Juga: Resmi Gabung PPP, Ini Cerita Sandiaga Uno Selama 7 Bulan Terakhir

Mardiono mengatakan, rapimnas tersebut juga memberikan kepastian untuk partainya, setelah Mahkamah Konstitusi (MK) memutuskan menetapkan Pemilihan Legislatif (Pileg) 2024 diselenggarakan dengan sistem proporsional terbuka.

Dengan kepastian tersebut, kata Mardiono, PPP semakin mantap menyusun strategi pemenangan Pemilu 2024.

"Kemarin juga sudah ada keputusan MK sehingga langkah-langkah konstitusi teman-teman di daerah sudah mulai tenang karena sempat berpikir (sistem pemilu akan berubah) ini terbuka, tertutup atau gimana," imbuh dia.

Selain itu, Mardiono menambahkan, rapimnas ini juga akan membahas kedatangan kader barunya yang merupakan Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Salahuddin Uno,  termasuk jabatan yang tepat untuknya.

Baca Juga: Setelah Sandiaga Uno Resmi Bergabung, PPP akan Gelar Rapimnas

"Karena memang tugas-tugasnya berat, semua ini kita punya tugas berat karena ada kader baru, Pak Sandi bergabung PPP menjadi kader baru, nanti akan mendapat tugas sesuai dengan kapasitasnya, tugas dari Pak Sandi nanti melalui pembahasan," kata dia.

"Kita bangun pembahasan-pembahasan itu dalam rangka PPP mempersiapkan Pemilu semaksimal mungkin," ujar Mardiono.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "PPP Gelar Rapimnas untuk Atur Strategi Pemenangan Pemilu 2024"

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Bond Voyage Mastering Strategic Management for Business Development

[X]
×