Reporter: Vendy Yhulia Susanto | Editor: Noverius Laoli
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Komite Percepatan Penyediaan Infrastruktur Prioritas (KPPIP) terus mendorong penyelesaian proyek strategis nasional (PSN).
Sekretaris Tim Pelaksana KPPIP Suroto mengatakan, PSN yang ditargetkan selesai pada tahun 2024 sebanyak 41 PSN senilai Rp 554 triliun.
Ia bilang, pada akhir bulan Jjuli 2024, ada rapat evaluasi PSN tingkat menteri untuk evaluasi seluruh PSN. Hasil rapat evaluasi tersebut sudah dilaporkan ke presiden.
Meski begitu, sampai saat ini belum ada perubahan list daftar PSN. KPPIP mengakui ada beberapa usulan PSN baru dan direkomendasikan dikeluarkan yang masih menunggu persetujuan presiden.
Baca Juga: Jokowi Resmikan Bendungan Leuwikeris Jawa Barat, Habiskan Anggaran Rp 3,5 Triliun
"Sebanyak 203 PSN telah selesai dengan nilai investasi Rp 1.855,6 triliun," ujar Suroto kepada Kontan, Minggu (1/9).
KPPIP mencatat ada 29 proyek yang beroperasi sebagian dan 47 proyek dalam tahap konstruksi.
Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi mengatakan, 10 proyek PSN Sektor Transportasi saat ini dalam masa penyelesaian, dengan 4 proyek yang akan selesai di tahun 2024.
Meliputi 2 proyek di sektor kereta api, yakni KA Logistik Lahat-Kertapati dan Double Track Jawa Selatan. Lalu, 2 proyek di sektor pelabuhan, yakni Pelabuhan Benoa dan Pelabuhan Sorong.
Adapun 6 proyek yang akan diselesaikan di atas tahun 2024, meliputi 4 proyek di sektor kereta api.
Baca Juga: Jokowi Resmikan Pembangunan Bendungan ke-44 Selama 10 Tahun Terakhir
Yakni MRT Jakarta North-South, MRT Jakarta East-West Fase I, LRT Jakarta Velodrome-Manggarai, dan Infrastruktur KA Logistik Kalimantan Timur. Serta 2 proyek di sektor pelabuhan, yakni Pelabuhan Terminal Peti Kemas Muaro Jambi dan Pelabuhan New Palembang.
Sebelumnya, Deputi Bidang Pengawasan Pemerintah Bidang Perekonomian dan Kemaritiman BPKP Aryanto Wibowo mengatakan, sejumlah PSN yang selesai konstruksi, namun belum termanfaatkan dengan baik. Hal ini menunjukkan perlunya meningkatkan koordinasi antar stakeholders untuk memastikan pemanfaatan yang optimal.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News