Reporter: Asep Munazat Zatnika | Editor: Barratut Taqiyyah Rafie
JAKARTA. Presiden Joko Widodo (Jokowi) sore nanti akan melakukan blusukan sambil membagi-bagikan sembako kepada warga. Acara bagi-bagi sembako ini akan dilakukan di tiga titik di kawasan Jakarta Timur.
Ketiga titik itu diantarantanya Kampung Pertanian Utara, Duren Sawit, dan pisangan baru. Sudah beberapa kali kebiasaan ini dilakukan Jokowi.
Jokowi memang sengaja menyempatkan waktu untuk membagi-bagian sembako. Kegiatan ini dilakukan disela-sela berbagai rutinitas kenegaran dan acara pemerintahan.
Sebelumnya menurut Kepala kantor Staf Kepresidenan, kegiatan ini bertujuan untuk mendekatkan diri Jokowi kepada masyarakat. Dengan cara ini diharapkan bisa tahu permasalahan yang terjadi di masyarakat.
"Ini juga simbol bahwa pemerintah hadir di tengah masyarakat," kata Teten saat itu.
Apalagi, saat ini kondisi ekonmi sedang mengalami tekanan. Imbas dari itu adalah daya beli masyarakat yang terganggu.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News