kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45920,31   -15,20   -1.62%
  • EMAS1.345.000 0,75%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Pesan penting Presiden di Hari Lahir Pancasila


Kamis, 01 Juni 2017 / 09:16 WIB
Pesan penting Presiden di Hari Lahir Pancasila


Reporter: Barratut Taqiyyah Rafie | Editor: Barratut Taqiyyah Rafie

JAKARTA. Peringatan Hari Lahir Pancasila ke-72 ditandai dengan upacara pengibaran bendera di halaman Gedung Pancasila, Kompleks Kementerian Luar Negeri, Gambir, Jakarta Pusat pada hari ini, Kamis (1/6).

Dalam upacara itu, turut hadir sejumlah perwakilan keluarga proklamator, sejumlah mantan Presiden dan Wakil Presiden, jajaran Kabinet Kerja, hingga pimpinan lembaga tinggi negara. Hadir pula tamu negara dan pejabat kementerian/lembaga.

Pada kesempatan itu, Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyampaikan pesan betapa pentingnya menghargai keberagaman karena merupakan kodrat Indonesia yang tidak diganggu gugat.  

"Harus diingat bahwa kodrat bangsa Indonesia adalah kodrat keberagaman. Takdir Tuhan untuk kita adalah keberagaman. Dari Sabang sampai Merauke adalah keberagaman. Dari Miang sampai Rote adalah keberagaman. Berbagai etnis, berbagai bahasa lokal, berbagai adat istiadat, berbagai agama, kepercayaan serta golongan, bersatu padu membentuk Indonesia. Itulah Bhinneka tunggal Ika kita, Indonesia," demikian pesan Jokowi seperti yang dikutip dalam siaran Kompas TV.

Dalam akhir pidato, Jokowi juga mengajak seluruh elemen untuk tidak pernah berhenti mengamalkan Pancasila.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU

[X]
×