kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45919,20   -16,32   -1.74%
  • EMAS1.345.000 0,75%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Pemerintah kembali terbitkan samurai bonds ¥ 100 miliar


Kamis, 24 Mei 2018 / 19:39 WIB
 Pemerintah kembali terbitkan samurai bonds ¥ 100 miliar
ILUSTRASI. Uang yen Jepang


Reporter: Ghina Ghaliya Quddus | Editor: Sanny Cicilia

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pemerintah telah menerbitkan Surat Utang Negara dalam valuta asing berdenominasi yen Jepang (Samurai Bonds) sebesar ¥ 100 miliar, Kamis (24/5). Nilai ini sama dengan penerbitan samurai bonds tahun lalu.

SUN tersebut terdiri dari empat seri, yaitu RlJPY0521, RlJPY0523, RlJPY0525, dan RlJPY0528 dengan nilai masing-masing ¥ 49 miliar, ¥ 39 miliar, ¥ 3,5 miliar, dan ¥ 8,5 miliar.

Adapun masing-masing seri tersebut memiliki tingkat kupon 0,67%, 0,92%, 1,07%, dan 1,27%. Dan memiliki tanggal jatuh tempo masing-masing pada 31 Mei 2021, 31 Mei 2023, 30 Mei 2025, dan 31 Mei 2028.

Direktur Surat Utang Negara Ditjen PPR Kementerian Keuangan, Loto Srinaita Ginting mengatakan, komitmen pemerintah untuk menerbitkan Samurai Bonds secara reguler telah mendapat respons positif dari investor Jepang.

“Hal ini ditunjukkan melalui cukup besarnya permintaan atas instrumen tersebut di tengah kondisi pasar global yang bergejolak dan menantang, khususnya bagi penerbit dari emerging market seperti lndonesia,” kata Loto dalam keterangan tertulisnya kepada KONTAN, Kamis (24/5).

Dia melanjutkan, kegiatan temu investor (non-deal roadshow) untuk menyampaikan capaian kinerja perekonomian lndonesia dan adanya peningkatan peringkat utang yang lebih baik telah berhasil menjaga kepercayaan investor Jepang terhadap prospek perekonomian lndonesia ke depannya.

Asal tahu saja, penerbitani setelmen keempat seri Samurai Bonds akan dilakukan pada tanggal 31 Mei 2018. Joint Lead Arrangers dalam transaksi ini adalah Daiwa Securities Co.Ltd., Mizuho Securities Co., Ltd, Nomura Securities Co., Ltd, dan SMBC Nikko Securities Inc.

Adapun keempat seri itu telah mendapatkan peringkat Baa2 dari Moody’s, BBB- dari S&P, dan BBB dari Fitch.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU

[X]
×