Reporter: Handoyo | Editor: Adi Wikanto
JAKARTA. Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker) telah menyiapkan sejumlah langkah strategis untuk memperluas kesempatan kerja sekaligus sebagai mengurangi angka pengangguran .
Langkah pertama penciptaan kesempatan kerja di luar hubungan kerja.
Kedua pengembangan keterampilan penganggur dengan memanfaatkan potensi lokal.
Ketiga pengembangan kegiatan kewirausahaan di kalangan generasi muda.
Keempat mengembangkan networking untuk mendukung kegiatan kewirausahaan mikro.
"Berbagai upaya untuk mengurangi jumlah pengangguran terus kita lakukan melalui pelaksanaan program-program dan aksi kegiatan," Menteri Ketenagakerjaan Hanif Dhakiri dalam siaran persnya, Senin (21/12).
Hingga 2019 nanti, pemerintah menargetkan penciptaan lapangan kerja sebanyak 10 juta.
Artinya setiap tahun harus dapat tercipta lapangan kerja sebanyak dua juta.
Namun demikian Pemerintah tidak hanya berupaya mencetak lapangan kerja baru, tapi juga berupaya bagaimana mereka yang sudah bekerja dapat menjadi wirausaha baru.
Berdasarkan data Sakernas bulan Agustus 2015 yang dirilis oleh Badan Pusat Statistik menunjukkan jumlah penganggur di Indonesia mencapai 7,56 juta orang atau 6,18%.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News













