kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.504.000   5.000   0,33%
  • USD/IDR 15.932   28,00   0,18%
  • IDX 7.246   -68,22   -0,93%
  • KOMPAS100 1.110   -11,46   -1,02%
  • LQ45 880   -11,76   -1,32%
  • ISSI 222   -0,92   -0,41%
  • IDX30 452   -6,77   -1,48%
  • IDXHIDIV20 545   -7,80   -1,41%
  • IDX80 127   -1,32   -1,03%
  • IDXV30 136   -1,06   -0,77%
  • IDXQ30 150   -2,29   -1,50%

Soal kenaikan cukai, DPR pertimbangkan tiga aspek


Senin, 28 September 2015 / 17:30 WIB
Soal kenaikan cukai, DPR pertimbangkan tiga aspek


Sumber: TribunNews.com | Editor: Hendra Gunawan

JAKARTA. Ketua Komisi XI DPR RI, Fadel Muhammad mengatakan, keputusan kenaikan cukai rokok masih akan dilihat dari beberapa aspek.

Menurutnya, ada tiga aspek yang akan menjadi pertimbangan DPR dalam memutuskan kenaikan cukai rokok tersebut.

Aspek pertama kata Fadel berhubungan dengan lahan pekerjaan. Menurutnya, jangan sampai target penerimaan cukai yang begitu tinggi akan memutus banyak karyawan dan DPR tidak ingin hal itu terjadi.

"Aspek kedua yakni harmonisasi yang berhubungan dengan kondisi ekonomi saat ini. DPR sudah meminta pemerintah untuk menurunkan target pertumbuhan ekonomi dari 5,5% menjadi 5,3%, artinya akan ada penurunan pendapatan," kata Fadel dalam pernyataannya, Senin (28/9).

Aspek ketiga kata Politikus Golkar itu adalah aspek industri. Fadel mengaku sudah menerima surat dari asosiasi, Apindo, Kadin, dan pihak industri soal kenaikan cukai rokok ini.

"Masukan dari mereka akan menjadi pertimbangan kami, dan kami akan membahas hal ini dalam dua minggu ke depan," ujarnya.

Sebelumnya, melalui konferensi pers yang mengundang berbagai asosiasi Industri Hasil Tembakau (IHT), Asosiasi Pengusaha Indonesia (APINDO) meminta agar pemerintah meninjau ulang rencana untuk menaikkan cukai rokok sebesar 23% pada 2016, karena dinilai akan memukul sektor IHT nasional.

Apindo dan berbagai asosiasi lain telah mengusulkan kenaikan target cukai paling tinggi 7% dari target APBN 2015 atau menjadi sekitar Rp. 129 triliun. (Muhammad Zulfikar)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Kiat Cepat Baca Laporan Keuangan Untuk Penentuan Strategi dan Penetapan Target KPI Banking and Credit Analysis

[X]
×