Sumber: Tribunnews |
JAKARTA. Rumah Ketua Umum Partai Demokrat Anas Urbaningrum di Jalan Teluk Semangka, Kavling TNI AL, Duren Sawit, Jakarta Timur, disambangi tujuh orang dari Aliansi Masyarakat Bersama Antikorupsi, Minggu (16/12/2012). Namun, polisi menahan aksi tersebut.
Para pendemo menggelar aksi di bawah guyuran hujan, sambil membawa spanduk bertuliskan 'Tangkap Adili Anas Urbaningrum Terindikasi Korupsi Hambalang'. Aksi mereka hanya tertahan 100 meter dari rumah Anas.
Kapolsek Duren Sawit Kompol Imran Gultom mengatakan, para pendemo datang menggunakan KWK 07, dan hanya melakukan aksi sekitar 10 menit.
"Mereka tidak kami perbolehkan masuk. Peraturannya jelas, rumah tidak boleh jadi tempat unjuk rasa," kata Imran.
Hingga kini, polisi terus berjaga di depan rumah Anas. Tak jauh dari rumah Anas, beberapa polisi juga terlihat berjaga dengan senjata laras panjang.
Ancaman demo di rumah Anas, bukan terjadi kali ini. Beberapa waktu lalu rumah Anas juga sempat didatangi sekelompok pemuda asal Maluku.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News