kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45893,43   -4,59   -0.51%
  • EMAS1.308.000 -0,76%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Menteri BUMN Erick ganti nomenklatur dan ganti direksi PPA, ini susunan lengkapnya


Kamis, 06 Agustus 2020 / 18:21 WIB
Menteri BUMN Erick ganti nomenklatur dan ganti direksi PPA, ini susunan lengkapnya
ILUSTRASI. Menteri BUMN Erick Thohir menyampaikan sambutan pada peluncuran aplikasi Ferizy di Pelabuhan Merak, Banten, Sabtu (25/7/2020). Ferizy merupakan bagian dari program digitalisasi ASDP yang dapat mengubah budaya pengguna jasa penyeberangan untuk melakukan pe


Reporter: Titis Nurdiana | Editor: Titis Nurdiana

KONTAN.CO.ID -JAKARTA. Lagi-lagi Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir mengotak-atik direksi perusahaan milik negara atau BUMN.
Yang terbaru adalah di PT Perusahaan Pengelola Aset alias PPA.Erick  mengganti Iman Rachman sebai direktur utama dengan Ari Soerono.

Ini lantaran Iman menjadi Direktur Strategi Portofolio dan New Ventures PT Pertamina (Persero). Pengalihan tugas itu terhitung sejak 12 Juni 2020 lalu.

Erick juga merombak nomenklatur direksi PPA. Perubahan susunan direksi PPA ini tertuang dalam Keputusan Menteri BUMN Nomor SK-265/MB/08/2020 yang diteken pada 6 Agustus 2020.

Semula, susunan direksi PPA terdiri dari  direktur utama, direktur investasi, direktur keuangan dan dukungan Kerja, serta direktur konsultasi bisnis dan aset manajemen.
Kini  menjadi Direktur Utama, Direktur Investasi 1, Direktur Investasi 2, Direktur Keuangan dan Manajemen Risiko, Direktur Restrukturisasi, Direktur Hukum dan SDM.

Duduk sebagai direktur investasi 1 adalah Andry Setiawan yang menggantikan Nasrizal Nazir yang sebelumnya menjabat sebagai direktur investasi.
Adapun Yadi J Ruchan menjadi Direktur Investasi 2.

Erick juga mencopot Dikdik Permadi Yoffana dari posisi Direktur Konsultasi Bisnis dan Aset Manajemen.

Ia lantas mengangkat Rizwan Rizal Abidin untuk duduk di kursi Direktur Restrukturisasi serta Muhammad Teguh Wirahadikusumah sebagai Direktur Keuangan dan Manajemen.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
Practical Business Acumen Supply Chain Management on Sales and Operations Planning (S&OP)

[X]
×