CLOSE [X]
kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.386.000   -14.000   -1,00%
  • USD/IDR 16.295
  • IDX 7.288   47,89   0,66%
  • KOMPAS100 1.141   4,85   0,43%
  • LQ45 920   4,23   0,46%
  • ISSI 218   1,27   0,58%
  • IDX30 460   1,81   0,40%
  • IDXHIDIV20 553   3,30   0,60%
  • IDX80 128   0,57   0,44%
  • IDXV30 130   1,52   1,18%
  • IDXQ30 155   0,78   0,50%

Kunjungan Wisman Turun Periode pada Awal Tahun, Begini Kata Ekonom


Jumat, 07 April 2023 / 18:00 WIB
Kunjungan Wisman Turun Periode pada Awal Tahun, Begini Kata Ekonom


Reporter: Ferry Saputra | Editor: Tendi Mahadi

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kunjungan wisatawan mancanegara (wisman) pada Februari 2023 mencapai 701,93 ribu. Angka itu mengalami penurunan 4,62% secara month to month (MtM) dan naik 567,27% secara year on year (YoY).

Menanggapi hal itu, Direktur Eksekutif Center of Reform on Economics (CORE) Mohammad Faisal mengaku wajar melihat fenomena kunjungan wisatawan mancanegara Februari turun dibandingkan Januari 2023.

"Sebab, biasanya, kan, wisatawan atau perjalanan wisata itu peak atau puncaknya terjadi pada Desember dan Januari. Nah, begitu lewat Januari memang biasanya mengalami penurunan. Ya, itu hal biasa, saya rasa terjadi hampir di banyak negara. Jadi, sejauh ini penurunan masih relatif wajar kalau turun 4,62% secara MtM," ucap dia belum lama ini.

Baca Juga: Kunjungan Wisatawan Mancanegara Mencapai 701.930 pada Februari 2023

Meski secara bulanan mengalami penurunan, Faisal juga mengatakan kenaikan wisatawan mancanegara secara YoY dibandingkan dengan Februari tahun lalu merupakan pertanda yang bagus. 

Dia mengatakan kenaikan yang berkali-kali lipat dibandingkan Februari tahun lalu mengartikan hambatan-hambatan pandemi Covid-19 sudah relatif hampir tidak ada lagi dan perlahan sudah menuju ke kondisi normal. 

Menurut Faisal, kunjungan wisatawan akan kembali meningkat pada tahun ini, khususnya saat libur sekolah tengah tahun dan akhir tahun. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU

[X]
×