kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45893,43   -4,59   -0.51%
  • EMAS1.306.000 -0,15%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Kemendag Akui Harga Daging Ayam Melambung Hingga Rp 50.000/Kg Jelang Lebaran


Kamis, 28 Maret 2024 / 12:02 WIB
Kemendag Akui Harga Daging Ayam Melambung Hingga Rp 50.000/Kg Jelang Lebaran
ILUSTRASI. Kementerian Perdagangan (Kemendag) mengakui harga daging ayam di pasar melonjak jelang lebaran mencapai Rp 40.000 - 50.000/kg.


Reporter: Lailatul Anisah | Editor: Khomarul Hidayat

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kementerian Perdagangan (Kemendag) mengakui harga daging ayam di pasar melonjak jelang lebaran mencapai Rp 40.000 - 50.000/kg. 

Dirjen Perdagangan Dalam Negeri Kemendag, Isy Karim mengatakan daging ayam memang perlu perhatian khusus saat ini karena sudah melampau harga acuan yang ditetapkan pemerintah yaitu Rp 35.000-37.000/kg. 

"Selama ini harga daging ayam itu tidak lebih dari Rp35.000/kg," ujar Isy pada media di Jakarta Selatan, Rabu (26/3). 

Baca Juga: Harga Daging Ayam Kian Mahal Saat Ramadan, Ini Penyebabnya

Meski demikian, kata dia, kenaikan ini masih dalam koridor yang wajar mengingat ada ekspektasi kenaikan permintaan jelang lebaran. 

Isy memastikan ketersediaan ayam saat ini sangat mencukupi untuk kebutuhan sampai lebaran nanti. Ia pun menghimbau kepada masyarakat untuk tidak khawatir dan punic buying agar tidak menaikan harga lebih tinggi. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU

[X]
×