kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.520.000   12.000   0,80%
  • USD/IDR 15.894   36,00   0,23%
  • IDX 7.203   61,60   0,86%
  • KOMPAS100 1.107   11,66   1,06%
  • LQ45 878   12,21   1,41%
  • ISSI 221   1,09   0,50%
  • IDX30 449   6,54   1,48%
  • IDXHIDIV20 540   5,97   1,12%
  • IDX80 127   1,46   1,16%
  • IDXV30 135   0,73   0,55%
  • IDXQ30 149   1,79   1,22%

Kasasi ditolak, Yamaha belum tentukan langkah hukum selanjutnya


Rabu, 22 Mei 2019 / 16:54 WIB
Kasasi ditolak, Yamaha belum tentukan langkah hukum selanjutnya


Reporter: Vendi Yhulia Susanto | Editor: Handoyo .

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) belum menentukan langkah hukum yang akan diambil terkait perkara kartel pasar motor skutik 110 - 125 cc di Indonesia.

"Terus terang saya belum bisa berkomentar karena sampai saat ini kita belum menerima pemberitahuan putusan kasasi," kata Kuasa Hukum Yamaha Asep Ridwan, Rabu (22/5).

Sebelumnya, Mahkamah Agung (MA) menolak kasasi yang diajukan oleh Honda dan Yamaha beberapa waktu lalu. Putusan MA ini menguatkan putusan Komisi Pengawas Persaingan Usaha (KPPU) pada 2017 yang menyatakan bahwa Honda dan Yamaha telah terbukti melakukan aktivitas kartel pasar motor skutik 110 - 125 cc di Indonesia.

Seperti diketahui, KPPU membawa pekara ini ke persidangan untuk membuktikan apakah benar antara Yamaha dan Honda telah melakukan persekongkolan harga motor skutik atau praktik kartel.

Hasilnya, keduanya terbukti melakukan praktik kartel. Hal itu dilihat dari adanya dua surat elektronik (email) dari Presiden Direktur Yamaha, Yoichiro Kojima kepada tim internal perusahaan pada 2014 silam. Dalam kedua email itu, Ia menyatakan Yamaha harus mengikuti kenaikan harga yang dilakukan Honda.

Sebelum mengirimkan email, keduanya juga terbukti melakukan pertemuan di lapangan golf. Atas tindakannya, Yamaha didenda sebesar Rp 25 miliar dan Honda sebesar Rp 22,5 miliar.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Working with GenAI : Promising Use Cases HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective

[X]
×